Bola.net - AC Milan mengalami situasi sulit mengenai proyek pembangunan stadion baru mereka. Tanpa melibatkan Inter Milan, proyek stadion baru AC Milan kabarnya mustahil tercapai.
AC Milan telah merumuskan proyek pembangunan stadion mereka sendiri di wilayah La Maura. Namu kabarnya dewan kota setempat mencoba menolak proyek pembangunan tersebut.
Sebelumnya AC Milan sempat bekerja sama dengan Inter untuk membangun kembali stadion di wilayah San Siro. Namun melihat kemungkinan yang ada, AC Milan akhirnya mundur dan membuat proyek sendiri di La Maura.
Kabarnya banyak penolakan dari dewan kota yang mencoba menentang pembangunan proyek La Maura. Semula La Maura hanya ditolak 20 dewan kota, namun saat ini angka tersebut bertambah menjadi 31.
Melanggar Hukum
Kabarnya proyek yang direncanakan AC Milan melanggar hukum kota setempat. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Walikota Buccinasco sekaligus presiden taman di kota tersebut, Rino Pruiti.
Menurut Rino, AC Milan tidak bisa membangun stadion baru mereka akibat terbatas hukum yang ada. Saat ini wilayah yang ingin dibangun stadion baru AC Milan hanya boleh melakukan rehabilitasi fasilitas atau pengembangan taman pertanian saja.
“Parco Sud, secara hukum, tidak dapat mengizinkan apa pun untuk dibangun di wilayahnya yang bukan pemulihan (fasilitas) yang ada atau pengembangan taman pertanian,” ujar Rino dikutip dari Football Italia.
Mustahil Dibangun
Dengan berlakunya aturan tersebut, menurut Rino tujuan AC Milan untuk membangun stadion baru mereka hampir mustahil. Terlebih saat ini banyak politisi dan penduduk lokal mencoba menolak wacana tersebut.
“Biarkan saya jelaskan, di La Maura mereka ingin membuat lintasan kuda? Tidak masalah. Mereka ingin membuat lebih banyak kandang? oke. Mereka ingin menempatkan lapangan tenis di sana? Nah, (itu) ada masalah.”
“Dan jika ada masalah untuk lapangan tenis, bayangkan sebuah stadion untuk 60.000 orang. Tidak, itu mustahil,” tambah Rino.
Klasemen Liga Italia
Sumber: Football Italia
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bangun Proyek Tanpa Inter, AC Milan Kena Karma?
Liga Italia 30 Maret 2023, 23:26
-
AC Milan Meragukan Keperkasaan Napoli
Liga Italia 30 Maret 2023, 14:20
-
Sukses Bangkit, Vieri Berharap Pemilik AC Milan Tidak Pelit!
Liga Italia 30 Maret 2023, 01:03
-
Dilirik Arsenal dan Chelsea, Brahim Diaz Tetap Prioritaskan AC Milan?
Liga Italia 28 Maret 2023, 18:40
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR