Bola.net - - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menyebut Gianluigi Buffon kemungkinan besar tak akan bisa tampil melawan AS Roma akhir pekan nanti.
Kiper gaek berusia 39 tahun itu sebelumnya sudah tak bermain dalam tiga pertandingan terakhir Juventus. Sebab ia mengalami masalah dengan ototnya.
Ia pun juga tidak disertakan di pertandingan melawan Genoa di ajang Coppa Italia tengah pekan ini. Buffon sendiri masih berkutat dengan cederanya dan oleh karena itulah ia pun hampir pasti tak bisa berlaga akhir pekan nanti.
"Buffon jelas tidak berlatih pekan ini dan sulit - bahkan hampir tidak mungkin - baginya untuk bisa bermain di pertandingan melawan Roma," tegas Allegri seperti dilansir Football Italia.
Dalam kesempatan yang sama, Allegri juga memberikan update tentang kondisi kebugaran Giorgio Chiellini dan Stephan Lichtsteiner. Ia menyatakan keduanya kini sudah pulih dari cederanya.
Massimiliano Allegri
"Chiellini sudah tersedia, ia berlatih dengan baik sehingga ia bisa bermain besok. Saya perlu memutuskan apakah akan memainkannya atau (Andrea) Barzagli," ungkapnya.
"Lichtsteiner sudah kembali. Ia tersedia, dan saya pikir ia akan bermain besok," sambungnya.
Sementara itu, Juan Cuadrado masih membutuhkan pengamatan lebih lama lagi. Pemain asal Kolombia itu sendiri sebelumnya mengalami cedera paha.
"Kami sedang mengevaluasi Cuadrado hari demi hari," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Raiola Tegaskan Tak Bakal Jadi Agen Dybala
Liga Italia 19 Desember 2017, 22:52
-
Allegri Minta Juve Hajar Genoa Untuk Bekal Lawan Roma
Liga Italia 19 Desember 2017, 22:26
-
Allegri: Dybala Bisa Cetak 20 Gol Semusim
Liga Italia 19 Desember 2017, 21:55
-
Allegri Puji Hasil Racikan Di Francesco di Roma
Liga Italia 19 Desember 2017, 21:20
-
Buffon Belum Bisa Main Lawan Roma
Liga Italia 19 Desember 2017, 20:56
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR