
Bola.net - Klub Serie A, Inter Milan berencana untuk menambah amunisi lini serang mereka. Nerrazurri dilaporkan tertarik untuk memboyong Arkadiusz Milik dari Napoli.
Di musim 2020/21 ini, Inter Milan memiliki stok striker yang terbatas. Mereka hanya mengandalkan Romelu Lukaku, Lautaro Martinez dan Alexis Sanchez di lini serang mereka.
Conte menilai stok striker Inter ini masih kurang. Jadi ia berencana untuk mendatangkan striker baru di bulan Januari nanti.
Tuttosport melansir bahwa Conte kini memiliki target transfer baru. Ia ingin mencoba mendatangkan Arkadiusz Milik dari Napoli.
Mengapa Conte menginginkan Milik? Simak informasinya di bawah ini.
Striker Berpengalaman
Menurut laporan tersebut, Conte tertarik merekrut Milik karena sang striker sudah teruji di Serie A.
Milik sudah cukup lama bermain di kasta tertinggi Italia itu. Ia juga memiliki catatan gol yang apik bersama Napoli.
Jadi Conte menilai striker asal Polandia itu bisa menjadi opsi yang bagus untuk memperkuat lini serang mereka.
Tidak Terpakai
Menurut laporan tersebut, Inter berpotensi mendapatkan jasa Milik.
Sang striker saat ini berstatus sebagai pemain surplus di Napoli. Pasalnya Gennaro Gattuso lebih suka memainkan Victor Osimhen di skuatnya.
Jadi Inter bisa mendapatkannya terutama karena kontraknya akan habis di musim panas tahun depan.
Harga Murah
Napoli juga diberitakan bakal mematok harga yang murah untuk Milik.
Sang striker bakal dilepas di angka 20 juta Euro saja.
(Tuttosport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kiper Inter Milan Positif Terjangkit COVID-19
Liga Italia 7 November 2020, 23:23
-
Cari Bek Kiri Baru, Inter Milan Incar Bek Barcelona Ini
Liga Italia 7 November 2020, 21:00
-
Butuh Striker, Inter Milan Pertimbangkan Gaet Arkadiusz Milik
Liga Italia 7 November 2020, 16:30
-
Inter Milan Borong Tiga Pemain Chelsea di Januari 2021
Liga Italia 7 November 2020, 12:20
-
Edin Dzeko: Halo Semuanya, Saya Terpapar Covid-19
Liga Italia 7 November 2020, 02:28
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR