
Bola.net - Bek senior Juventus Giorgio Chiellini mengaku terkejut melihat Maurizio Sarri yang ternyata begitu cermat dalam melakukan pekerjaannya.
Chiellini sudah merasakan dilatih beberapa arsitek top. Di antaranya Antonio Conte dan Massimiliano Allegri.
Sekarang ia sudah mendapat pelatih baru. Ia dilatih oleh Sarri yang baru pindah ke Turin pada musim panas ini.
Sebelumnya Chiellini hanya pernah mencicipi rasanya bermain melawan tim asuhan Sarri itu yakni Napoli. Sekarang ia merasakan langsung polesan eks manajer Chelsea itu.
Takjub
Setelah bekerja sama dengan pelatih berusia 60 tahun itu, Chiellini mengaku terkejut. Ia tak menduga Sarri adalah sosok pelatih yang begitu detil dalam memperhatikan pekerjaannya.
"Apa yang mengejutkan saya adalah betapa cermatnya dirinya dalam pendekatannya, dalam semua hal yang ia lakukan," katanya kepada JTV.
“Kami dapat mengatakan bahwa ia sangat teliti di tingkat tertinggi karena ia selalu mencari kesempurnaan. Saya pikir itulah yang paling mengejutkan saya tentang drinya," seru Chiellini.
Pramusim Tidak Mulus

Musim panas ini Juventus menjalani masa pramusim yang tidak mulus. Mereka sempat kalah dari Tottenham dan Atletico Madrid.
Namun bisa menang atas Inter Milan via penalti. Terkait hal tersebut, Chiellini menjelaskan bahwa timnya saat ini masih belum dalam kondisi terbaiknya dan oleh karena itulah mereka tak bisa meraih hasil terbaik.
“Grup ini masih dalam mode latihan. Kami berusaha memahami tuntutan Pelatih kami. Ada beberapa wajah baru dan kita pasti harus melangkah," ujarnya.
“Kami memiliki 10 hari tersisa, pertandingan persahabatan terakhir kami sebelum awal musim pada hari Sabtu akan menjadi penting. Setelah itu, kita harus mulai serius," tegasnya.
“Tim ini selalu memberikan jawaban ketika mereka perlu, tetapi sekarang akan perlu untuk mengganti perseneling. Kita harus sadar bahwa, mulai minggu depan, kita harus mengubahnya sedikit karena kita akan mulai serius," tandas Chiellini.
Juventus akan bersua dengan Parma di laga pekan pertama Serie A. Duel itu akan dihelat pada 24 Agustus mendatang.
(JTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mario Mandzukic akan Tinggalkan Juventus dengan Satu Syarat
Liga Italia 15 Agustus 2019, 23:00
-
Selain Maguire, Ternyata Manchester United Juga Mengejar Demiral
Liga Inggris 15 Agustus 2019, 22:30
-
Chiellini Mengaku Terkejut Melihat Cara Kerja Sarri
Liga Italia 15 Agustus 2019, 22:18
-
Van Dijk, Ronaldo dan Messi Masuk Nominasi UEFA Player of the Year
Liga Champions 15 Agustus 2019, 20:54
-
Kecewa, Seorang Suporter Korsel Labrak Cristiano Ronaldo di Swedia
Bolatainment 15 Agustus 2019, 19:36
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR