
Bola.net - Musim ini adalah musim perdana Christian Pulisic memperkuat AC Milan. Pemain 25 tahun Amerika Serikat itu bergabung dari Chelsea dengan nilai transfer sekitar €22 juta. Sejauh ini, bisa dibilang kalau dia cocok bermain di Milan.
Milan menang tiga gol tanpa kebobolan saat meladeni Lecce di San Siro pada pekan ke-31 Serie A 2023/2024, Sabtu (6/4/2024). Pertandingan Milan vs Lecce itu berakhir dengan skor 3-0.
Christian Pulisic membuka keunggulan Milan dengan gol indah dari luar kotak penalti di menit 6, kemudian Olivier Giroud menggandakannya pada menit 20. Lecce bermain sepuluh orang setelah Nikola Krstovic dikartu merah pada menit 45, dan Milan menegaskan kemenangan mereka lewat gol Rafael Leao di menit 57.
Dengan membobol gawang Lecce, berarti Pulisic sudah 10 gol dalam 29 penampilan untuk Milan di Serie A. Total, dia sudah mengemas 13 gol dalam 41 laga bersama Milan di semua ajang.
Pulisic Versi Milan Lebih Tajam dari Musim Tertajamnya di Chelsea

10 - With his goal against Lecce, Christian Pulisic (10 in 29 matches) recorded his best scoring season in the Big-5 European leagues - surpassing the nine scored for Chelsea in 2019/20. Maturity.#MilanLecce #SerieA
— OptaPaolo (@OptaPaolo) April 6, 2024
Sejauh ini, Pulisic sudah bermain di tiga dari lima liga top Eropa. Tiga liga itu adalah Bundesliga Jerman (Borussia Dortmund 2016-2019), Premier League Inggris (Chelsea 2019-2023), dan Serie A Italia (AC Milan).
Sebelum ini, musim tertajam Pulisic di liga top Eropa adalah musim 2019/2020. Musim itu, Pulisic mencetak 9 gol dalam 25 penampilan untuk Chelsea di Premier League.
Namun, Pulisic versi Milan sudah melampaui catatan pribadinya tersebut.
Pulisic 6 Gol dan 2 Assist dalam 10 Laga Terakhir

10 penampilan terakhir Christian Pulisic untuk AC Milan (c) WhoScored
Pulisic saat ini sedang hebat-hebatnya. Dalam sepuluh laga terakhir di semua kompetisi, dia menyumbang 6 gol dan 2 assist untuk Milan.
Musim ini, musim perdananya berseragam Milan, Pulisic telah mengukir total 13 gol dan 8 assist dalam 41 penampilan di semua kompetisi. Akan finis dengan berapa gol dan berapa assist Pulisic di akhir musim nanti?
Hasil dan Jadwal Serie A 2023/2024 Pekan 31

Sabtu, 6 April 2024
01:45 WIB Salernitana 2-2 Sassuolo
20:00 WIB AC Milan 3-0 Lecce
23:00 WIB AS Roma 1-0 Lazio
Minggu, 7 April 2024
01:45 WIB Empoli 3-2 Torino
17:30 WIB Frosinone 0-0 Bologna
20:00 WIB Monza 2-4 Napoli
23:00 WIB Hellas Verona 1-2 Genoa
23:00 WIB Cagliari 2-1 Atalanta
Senin, 8 April 2024
01:45 WIB Juventus 1-0 Fiorentina
Selasa, 9 April 2024
01:45 WIB Udinese vs Inter Milan
Klasemen Serie A

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jual Chelsea, Pecat Pochettino Sekarang, Atau Boehly Out!
Liga Inggris 8 April 2024, 23:03
-
Bek Wolverhampton Ini Jadi Pengganti Thiago Silva di Chelsea?
Liga Inggris 8 April 2024, 19:00
-
5 Opsi Pengganti Mauricio Pochettino Usai Chelsea Ditahan Juru Kunci
Editorial 8 April 2024, 13:15
-
Christian Pulisic Versi AC Milan: Tajam!
Liga Italia 8 April 2024, 08:53
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR