Bola.net - Chelsea kabarnya sedang mencari striker top untuk mendongkrak kualitas lini serang mereka. Salah satu yang dikaitkan dengan The Blues adalah Ciro Immobile, striker 30 tahun Italia yang musim ini sudah mencetak 27 gol dalam 26 penampilan di Serie A.
Namun, menurut Frank Sinclair, pemain Lazio itu tidak cocok main di Chelsea. Pasalnya, menurut mantan bek Chelsea tersebut, pemain mendapatkan peluang gol lebih banyak di liga Italia daripada di Premier League, terutama untuk Chelsea racikan Frank Lampard.
"Lazio adalah klub besar dengan reputasi masif, dan fakta bahwa Immobile mencetak begitu banyak gol untuk mereka adalah sesuatu yang saya suka," kata Sinclair kepada GentingBet, seperti dikutip Football Italia.
Mempertimbangkan Cara Main Chelsea

"Jika Anda ingin merekrut striker asing, jika dia datang dengan kepercayaan diri setelah mencetak banyak gol di liga lain musim sebelumnya, itu membantu," lanjut Sinclair.
"Namun, liga Italia benar-benar berbeda - Anda mendapatkan lebih banyak peluang untuk mencetak gol di liga Italia. Selain itu, di klub seperti Lazio, Anda pasti akan mendapatkan banyak peluang."
"Saya tak mengesampingkan rekornya musim ini. Dia luar biasa dan dia benar-benar tampak seperti seorang penyelesai sejati. Namun, untuk bermain di Premier League, Anda butuh lebih dari itu, terutama dengan cara main Chelsea."
Cara Tim Membangun Serangan

"Anda harus mempertimbangkan bagaimana cara tim itu membangun serangan, juga seperti apa mobilitas pemain yang bersangkutan," lanjut Sinclair.
"Dia jelas akan berada dalam daftar panjang striker yang dicari Lampard. Hanya saja, apakah dia berada di peringkat atas dalam daftar atau tidak, saya tidak tahu."
"Namun, dengan gol-golnya, dia seharusnya berada di jajaran atas," pungkas Sinclair.
Sumber: Football Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Peluang Chelsea Gaet Donnarumma Terbuka Lebar
Liga Inggris 4 April 2020, 13:13
-
Chelsea Sudah Memulai Operasi Transfer Coutinho
Liga Inggris 4 April 2020, 11:09
-
Ciro Immobile Diklaim Tidak Cocok Main di Chelsea
Liga Italia 4 April 2020, 09:04
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


























KOMENTAR