
Bola.net - Napoli tidak akan membiarkan gelandang Fabian Ruiz pindah ke Real Madrid begitu saja. Sebagai langkah antisipasi, pihak Napoli siap menawarkan kontrak baru kepada pemain asal Spanyol tersebut.
Fabian Ruiz bermain gemilang pada musim 2018/19 yang lalu. Total dia memainkan 40 pertandingan untuk Napoli di semua kompetisi. Padahal, ini adalah musim pertama Fabian Ruiz bermain untuk klub asal Kota Naples.
Memiliki kemampuan bermain sebagai gelandang tengah, kiri, kanan dan serang, Fabian Ruiz segera menjadi pemain favorit bagi pelatih Carlo Ancelotti. Performa pemain yang dibeli dari Real Betis tersebut juga sangat memuaskan.
Fabian Ruiz mampu mencetak lima gol dan empat assist untuk Napoli di Serie A. Dia lantas mendapat panggilan untuk membela timnas Spanyol pada awal Juni yang lalu.
Performa apik Fabian Ruiz telah membuat Real Madrid terpikat dan memasukkan namanya dalam daftar belanja. Bagi Los Blancos, Fabian Ruiz bisa menjadi alternatif jika mereka gagal mendatangkan Paul Pogba dari Manchester United.
Simak upaya Napoli yang tidak ingin melepas Fabian Ruiz di bawah ini ya Bolaneters.
Siapkan Kontrak Baru
Fabian Ruiz baru bergabung dengan Napoli pada awal musim 2018/19 yang lalu. Il Partenopei membelinya dari Real Betis. Harganya tidak murah. Napoli harus menebusnya dengan harga yang mencapai 30 juta euro.
Saat ini, Napoli sedang menyusun proposal penawaran kontrak baru kepada Fabian Ruiz, dikutip dari Diario AS. Kontrak lamanya memang baru akan berakhir pada tahun 2023, tapi Napoli akan menyodorkan kontrak baru yang berdurasi hingga 30 Juni 2024.
Langkah tersebut diambil oleh Napoli demi mencegah kepindahan Fabian Ruiz ke Real Madrid. Selain durasi kontrak yang lebih panjang, Napoli juga akan menawarkan perbaikan jumlah gaji. Fabian Ruiz akan mendapatkan kenaikan gaji yang signifikan.
Sementara itu, Fabian Ruiz sendiri masih belum berbicara soal masa depannya. Sebab, dia masih bermain untuk Timnas Spanyol U-21 yang kini sedang berlaga pada ajang Euro U-21 2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mariano Diaz Enggan Kibarkan Bendera Putih di Real Madrid
Liga Spanyol 27 Juni 2019, 23:40
-
Digosipkan Diincar Real Madrid, Begini Respon Miguel Almiron
Liga Spanyol 27 Juni 2019, 22:20
-
Diincar Real Madrid, Ajax Amsterdam Pasang Harga untuk Donny van de Beek
Liga Spanyol 27 Juni 2019, 20:20
-
Dirumorkan Ingin Beli Marco Asensio, Begini Tanggapan Pep Guardiola
Liga Inggris 27 Juni 2019, 20:00
-
Chelsea Segera Permanenkan Mateo Kovacic
Liga Inggris 27 Juni 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR