Bola.net - - Milan kembali gagal ke jalur kemenangan setelah ditahan imbang Udinese dalam laga lanjutan Serie A, Rabu (3/4) dini hari tadi. Gennaro Gattuso selaku pelatih Rossoneri mengakui bahwa timnya sedang lesu dari segi fisik pada pertandingan tersebut.
Pada laga yang berlangsung di San Siro itu, AC Milan sejatinya telah unggul lebih dulu setelah Krzysztof Piatek berhasil menggetarkan jala gawang Udinese di menit ke-44. Namun tim tamu berhasil membalas melalui aksi Kevin Lasagna di menit ke-64.
Hasil imbang tersebut melanjutkan dua torehan negatif yang diraih Milan saat bertemu dengan Inter Milan dan Sampdoria. Seperti yang diketahui, klub raksasa Italia itu menelan kekalahan pada dua laga tersebut.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Milan Lagi Lesu
Gattuso sendiri tak bisa menyembunyikan perasaan kecewanya setelah melihat anak asuhnya tampil lesu pada pertandingan itu. Tetapi, ia tidak melihat adanya alasan untuk mengibarkan bendera putih lebih dini.
"Kami telihat lesu dari segi fisik hari ini, terutama setelah gol. Kami tak boleh menyerah. Kmai terus bermain dengan rem tangan yang menyala, seolah kami takut akan sesuatu, dan itu menguras energi anda, baik secara fisik juga mental," tutur Gattuso kepada Sky Sport Italia.
"Semuanya mengalami masa naik turun dalam sebuah musim, jadi sekarang adalah masa turun kami. Kami harus teenang, menemukan kembali kepercayaan diri dan mencoba menghindari pengrusakan terhadap diri sendiri," lanjutnya.
Dua Pemain Cedera
Hasil imbang tersebut bukan satu-satunya kabar buruk yang diterima Milan pada pertandingan itu. Beberapa pemain penting, seperti Gianluigi Donnarumma dan Lucas Paqueta, diprediksi harus menepi lama lantaran mengalami cedera.
"Paqueta mengalami keseleo dan terlihat jelas bahkan dari pinggir lapangan. Suso mengalami masalah pada kedua kakinya kemarin dan pagi ini, sehingga dia tidak berlatih, tapi kami harap bisa menurunkan dia melawan Juve," tambahnya.
"Kami juga akan mengevaluasi kondisi Donnarumma," tandasnya.
Kabar terakhir menyebutkan bahwa Donnarumma dan juga Paqueta harus menepi selama beberapa pekan. Dengan demikian, keduanya pun semakin diragukan bisa tampil saat melawat ke markas Juventus hari Sabtu (6/4) mendatang.
Saksikan Juga Video Ini
Berita Video Highlights Serie A, AC Milan Dikalahkan Inter Milan 2-3
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Menang Lagi, Gattuso: Milan Sedang Lesu!
Liga Italia 3 April 2019, 20:27
-
Hasil Pertandingan AC Milan vs Udinese: Skor 1-1
Liga Italia 3 April 2019, 01:55
-
AC Milan Tunda Perpanjangan Kontrak Suso
Liga Inggris 2 April 2019, 21:00
-
Data dan Fakta Serie A: AC Milan vs Udinese
Liga Italia 2 April 2019, 09:02
-
Prediksi AC Milan vs Udinese 3 April 2019
Liga Italia 2 April 2019, 09:01
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55






















KOMENTAR