
Bola.net - Inter Milan harus rela mendengar kabar buruk di periode jeda internasional. Kiper utamanya Yann Sommer mengalami cedera saat memperkuat timnas Swiss.
Swiss menghadapi tuan rumah Denmark di Parken dalam laga uji coba pada Minggu (24/3/2024) dini hari WIB. Pada laga ini, kedua tim harus puas bermain imbang tanpa gol.
Swiss menurunkan Sommer sebagai starter di bawah mistar gawang. Akan tetapi, kiper berusia 35 tahun itu tak bisa menyelesaikan laga lantaran mengalami cedera.
Sommer terpaksa keluar lapangan setelah hanya 37 menit. Posisinya di bawah mistar gawang kemudian digantikan Yvon Mvogo.
Cedera Engkel
Menurut Football Italia, Sommer tampak mengalami keseleo pergelangan kaki kanannya. Dia tidak bisa melanjutkan pertandingan dan meninggalkan lapangan sebelum jeda.
Tingkat keparahan cedera Sommer belum bisa dipastikan. Jika Sommer tidak bisa bermain pada laga Serie A berikutnya melawan Empoli, maka Inter akan menurunkan kiper kedua Emil Audero.
Inter saat ini sudah mengalami krisis cedera. Stefan de Vrij, Marko Arnautovic dan Juan Cuadrado masuk ruang perawatan karena mengalami cedera.
Sumber: Football Italia
Jadwal Pertandingan Inter Milan Berikutnya
Pertandingan: Inter Milan vs Empoli
Kompetisi: Serie A
Venue: Giuseppe Meazza
Hari: Selasa, 2 April 2024
Jam: 01.45 WIB
Live streaming: Vidio
klasemen Serie A 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan Dapat Kabar Buruk, Yann Sommer Cedera saat Bela Timnas Swiss
Liga Italia 24 Maret 2024, 07:18 -
Mike Maignan Bakal jadi Donnarumma Jilid II?
Liga Italia 23 Maret 2024, 14:42 -
Fase Akhir Kebersamaan Olivier Giroud dengan AC Milan
Liga Italia 23 Maret 2024, 08:44 -
Leao dan Giroud Lewat, Penyerang Terbaik Milan Adalah Pulisic!
Liga Italia 21 Maret 2024, 21:59
LATEST UPDATE
-
Lukai Sang Mantan, Declan Rice Jadi Man of the Match Arsenal vs West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:45 -
Prediksi Lille vs PSG 6 Oktober 2025
Liga Eropa Lain 4 Oktober 2025, 23:39 -
Prediksi Juventus vs AC Milan 6 Oktober 2025
Liga Italia 4 Oktober 2025, 23:36 -
Cetak Gol Lagi, Benjamin Sesko Jadi Man of The Match Laga MU vs Sunderland
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:23 -
Link Live Streaming Chelsea vs Liverpool - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 22:30 -
Link Live Streaming Inter Milan vs Cremonese - Nonton Serie A di Vidio
Liga Italia 4 Oktober 2025, 22:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR