Bola.net - - Klub Serie A, Inter Milan baru saja merampungkan tes medis pada salah satu pemainnya, Mauro Icardi. Menurut laporan medis tim dokter Inter, kondisi cedera Icardi tidak terlalu parah seperti yang dikhawatirkan.
Sebelumnya, Icardi mengalami cedera di laga Serie A kontra Torino akhir pekan lalu. Meski bisa menyelesaikan laga selama 90 menit, sebenarnya, Icardi menahan rasa sakit di lutut kanannya usai terjadi benturan.
Karena cedera tersebut, Icardi kemudian harus menjalani tes medis pada hari Selasa (7/11) pagi waktu setempat. Pemeriksaan tersebut menunjukkan bahwa kondisi lutut Icardi baik-baik saja dan hanya butuh beberapa hari saja untuk kembali sembuh.
"Mauro Icardi baru saja menjalani tes di Istituto Clinico Humanitas in Rozzano. Setelah terjadi benturan pada laga melawan Torino di hari Minggu, hasil tes menunjukkan bahwa penyerang Inter tidak mengalami cedera yang signifikan," tulis Inter di situs resmi klub.
"Meskipun ada memar dan bengkak di sekitar lutut kanannya," sambungnya.
Mauro Icardi
Lebih lanjut, laporan tersebut juga mengatakan bahwa pemain berusia 24 tahun hanya membutuhkan waktu selama empat sampai lima hari untuk kembali sembuh. Selepas itu, ia bisa kembali berlatih dengan normal seperti biasanya.
Akibat cedera ini, Icardi dipastikan absen dari skuat Argentina yang akan menjalani dua laga uji coba melawan Rusia dan Nigeria.
Tapi, jika tidak ada masalah lain, maka Icardi dipastikan bisa kembali bermain Inter pada laga melawan Atalanta pada 19 November mendatang. Sejauh ini, Icardi masih jadi top skor bagi Inter dengan mencetak 11 gol di Serie A.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Pilihan Pekerjaan Baru untuk Andrea Pirlo
Liga Italia 7 November 2017, 21:03
-
Inter Milan Konfirmasi Kondisi Cedera Icardi
Liga Italia 7 November 2017, 20:38
-
Nama Allegri Masuk Dalam Daftar Incaran PSG
Liga Italia 7 November 2017, 19:44
-
Inter Milan Ingin Tukar Joao Mario dengan Pastore
Liga Italia 7 November 2017, 19:05
-
Luca Toni Senang Lihat Serie A Makin Kompetitif
Liga Italia 7 November 2017, 17:36
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR