
Bola.net - - Kerabat dekat James Rodriguez membenarkan bahwa pemain Bayern Munchen tersebut tertarik untuk menjajal kompetisi tertinggi Italia, yakni Serie A. Tapi bukan bersama Juventus seperti yang digembar-gemborkan belakangan ini.
Saat ini, James masih membela Bayern Munchen dengan status pinjaman dari klub raksasa Spanyol, Real Madrid. Perjanjian yang sudah berlangsung hampir dua tahun itu akan tuntas begitu musim 2018-2019 resmi ditutup.
Namun sepertinya, sudah tidak ada ruang bagi pemain asal Kolombia tersebut di dalam skuat Los Merengues saat ini. Sementara Bayern Munchen tidak menunjukkan itikad menebus opsi pembelian secara permanen dengan nilai sebesar 42 juta euro itu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bukan Juventus, Tapi...
Belakangan ini, James digosipkan akan merapat ke klub raksasa Italia, Juventus. Walaupun telah berulang kali menampik dengan berkata bahwa dirinya ingin bertahan di Allianz Arena, namun pemberitaan mengenai hal tersebut tetap tak bisa terbendung.
Gosip semakin memanas setelah sang mertua, Hernan Ospina, membeberkan bahwa James tertarik bermain di Italia. Hanya saja, ia meyakini gelandang berumur 27 tahun itu tidak akan merapat ke Juventus seperti gosip yang beredar.
"Saya pikir suatu hari nanti ia akan bermain di Italia dan tentu saja bersama klub besar seperti Napoli. Semua pemain Kolombia ingin merasakan pengalaman bermain di Serie A," tutur Ospina kepada Radio Kiss Kiss Napoli.
Dekat dengan Carlo Ancelotti
James Rodriguez memiliki kedekatan dengan pelatih Napoli saat ini, yakni Carlo Ancelotti. Ia merasakan tangan dingin mantan nahkoda AC Milan tersebut saat masih memperkuat Real Madrid dan pada sedikit di Bayern Munchen.
Kedekatan itulah yang diyakini Ospina sebagai alasan utama mengapa James ingin bermain dengan klub penghuni peringkat dua klasemen Serie A tersebut. Di matanya, James akan merasa senang jika bisa bereuni dengan Ancelotti.
"Anak saya, Daniele, memberi tahu saya bahwa dia punya hubungan yang sangat baik dengan Carlo Ancelotti, dan akan merasa senang jika bisa bereuni dengannya," tambahnya.
Serie A Kembali Memikat
Ospina pun beranggapan bahwa daya pikat Serie A, yang sempat meredup, kini sudah kembali hidup. Hal tersebut diyakininya sebagai dampak dari kepindahan Cristiano Ronaldo ke Juventus pada musim panas kemarin.
"Daya tarik kejuaraan itu telah bertambah banyak sejak kedatangan Cristiano Ronaldo ke Juventus," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Saingi Real Madrid Untuk Perburuan Paul Pogba
Liga Italia 10 April 2019, 22:20
-
Emre Can Tak Merasa Pernah Menangi Liga Champions Bersama Bayern
Bundesliga 10 April 2019, 20:53
-
Emre Can: Orang Rasis itu Idiot
Liga Italia 10 April 2019, 20:26
-
Napoli Mau Rebut Scudetto dari Juve? Caranya Ya Beli Wasit
Liga Italia 10 April 2019, 17:52
-
Bernardeschi: Bodoh Jika Juventus Remehkan Ajax!
Liga Champions 10 April 2019, 16:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR