
Bola.net - Mantan gelandang Inter Milan Felipe Melo sangat setuju apabila Lautaro Martinez hengkang ke Barcelona. Namun, Inter harus meminta Lionel Messi sebagai penggantinya.
Pemain asal Argentina tampil cukup mengesankan bersama Inter pada musim ini. Lautaro mampu mencetak 16 gol dan empat assist dari 31 laga di semua kompetisi.
Penampilan apik Lautaro tersebut menarik minat Barcelona. Raksasa La Liga itu kabarnya ingin merekrut sang pemain pada bursa transfer musim panas.
Bomber berusia 22 tahun itu mempunyai klausul pelepasan sebesar 111 juta euro di kontraknya dengan Inter. Namun, Barcelona lebih suka melakukan barter pemain untuk mendaratkan Lautaro.
Tukar dengan Messi
Melo menilai Lautaro sebagai pemain yang bisa membuat perbedaan di atas lapangan. Karena itu, jika nantinya Lautaro hengkang ke Barcelona, sosok yang cocok untuk menggantikannya adalah Messi.
"Dia adalah masa depan sepakbola. Dia selalu mencetak gol dan dia adalah seorang petarung, yang membuat perbedaan," kata Melo kepada FcInter1908.
"Mungkin, jika dia pergi ke Barcelona, sebagai imbalannya kita bisa melihat Messi ke Inter. Dia bagus."
Kedatangan Lukaku
Lautaro sudah membentuk duet yang bagus bersama Romelu Lukaku. Melo sangat positif tentang keputusan Inter untuk merekrut pemain Belgia tersebut.
"Saya sudah berkali-kali mengatakan bahwa Inter seharusnya merekrut Lukaku, dia yang membuat perbedaan," lanjutnya.
Soal Eriksen
Pemain asal Brasil itu juga berbicara tentang gelandang baru Inter Christian Eriksen. Pemain Denmark itu bergabung dengan klub pada Januari.
“Kuat, tetapi bukan fenomena. Mereka mengira dia luar biasa, tetapi tidak," kata Melo.
"Bahkan di Tottenham dia tidak bermain sepanjang waktu. Dia memiliki kualitas luar biasa, tetapi tidak mudah untuk muncul."
Sumber: Sempre Inter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kilas Balik Ballon d'Or 2005: Ronaldinho
Liga Spanyol 11 Mei 2020, 16:24
-
Disapa Lionel Messi, Marc Marquez: Rasanya Mau Mati!
Otomotif 11 Mei 2020, 15:22
LATEST UPDATE
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:04
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 5 Januari 2026, 09:00
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 08:48
-
Jadwal Lengkap Turnamen Voli Indonesia 2026, Jangan Lupa Dukung Tim Favoritmu!
Voli 5 Januari 2026, 08:40
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR