
Bola.net - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho memberi pujian yang tinggi pada bek kiri muda Riccardo Calafiori. Pemain 19 tahun itu dinilai menunjukkan performa yang bagus. Bukan hanya secara teknis, tapi juga kepribadian.
Calafiori menjadi pilihan utama Mourinho saat Roma menjamu Udinese di pekan ke-5 Serie A, Jumat (23/9/2021) dini hari WIB. Calafiori menggantikan peran yang biasanya diberikan pada Mathias Vina.
Calafiori tampil sangat bagus. Pada proses gol Tammy Abraham pada menit ke-36, Calafiori menunjukkan etos kerja yang besar. Calafiori sangat ngotot untuk bisa merebut bola dan melewati pemain lawan.
Pujian dari Mourinho
Calafiori kemudian memang tidak bermain secara penuh. Pada menit ke-69, Calafiori digantikan Chris Smalling. Tapi, pergantian itu bukan berarti Mourinho tidak puas dengan performa yang ditampilkan Calafiori.
"Calafiori bermain bagus," buka Mourinho.
"Lebih baik dari pertandingan terakhir karena dia mengambil lebih banyak risiko. Di pertandingan terakhir dia melakukan upaya minimal, hari ini dia melakukan lebih banyak dan melakukan aksi yang indah untuk mencetak gol," sambung Mourinho.
Harus Lebih Percaya Diri
Mourinho punya ekspektasi tinggi pada Calafiori. Mourinho ingin sang pemain menemukan level terbaiknya. Apalagi, Calafiori punya masa lalu yang sulit dengan cedera lutut parah yang pernah dialami.
"Calafiori harus lebih percaya diri dengan kondisi fisiknya mengingat dia memiliki begitu banyak masalah pada usia 19 tahun. Dia tidak boleh takut dan tidak meminta pergantian setelah perasaan atau kesalahan negatif pertama," kata Mourinho.
Hati untuk Roma
Sebelum cedera lutut pada 2018 lalu, Calafiori digadang-gadang sebagai calon bintang besar Roma. Kini, di bawah kendali Mourinho, Calafiori berjuang mendapatkan kepercayaan diri dan level permainan terbaiknya.
Mourinho pun yakin Calafiori akan jadi pemain yang hebat.
"Calafiori adalah pria yang fantastis, dengan hati yang benar-benar Giallorossi. Hari ini dia akan bahagia, saya juga bahagia untuk Calafiori. Tetapi Anda harus bekerja dan itu membutuhkan waktu," tutup Mourinho.
Klasemen Serie A
Sumber: Romaperss
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkuat Lini Tengah, Real Madrid Incar Gelandang Andalan AS Roma
Liga Spanyol 24 September 2021, 17:11
-
Tammy Abraham Pahlawan Kemenangan Roma
Galeri 24 September 2021, 12:17
-
Highlights AS Roma vs Udinese | Serie A 2021-2022
Open Play 24 September 2021, 11:40
-
Jose Mourinho Puji Habis-Habisan Bek Kiri Muda AS Roma: Fantastis, Punya Hati Giallorossi
Liga Italia 24 September 2021, 09:01
-
Hasil Pertandingan AS Roma vs Udinese: Skor 1-0
Liga Italia 24 September 2021, 03:35
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR