
Bola.net - Raksasa Serie A, Juventus dikabarkan menjadi salah satu klub yang tengah memonitor situasi Lionel Messi di Barcelona. Bianconeri ingin menduetkan La Pulga dengan Cristiano Ronaldo.
Sosok Messi belakangan ini memang menjadi sorotan menyusul kabar perselisihan dirinya dengan direktur Barcelona, Eric Abidal perihal alasan pemecatan Ernesto Valverde.
Komentar Abidal membuat Messi terusik. Lewat akun Instagram pribadinya, La Pulga pun menegaskan semua pihak bertanggung jawab terhadap pemecatan Valverde, bukan hanya para pemain seperti yang dikatakan Abidal.
Ketertarikan Juventus
Masalah yang dialami Messi pun membuat pemain 32 tahun itu langsung digosipkan bakal mempertimbangkan untuk hengkang dari Camp Nou pada musim panas nanti.
Dilansir La Gazzetta dello Sport, Juventus diyakini menjadi salah satu klub yang mengintip peluang memboyong Messi ke Allianz Stadium.
Juventus diklaim tak keberatan untuk menggelontorkan uang dalam jumlah luar biasa demi mewujudkan ambisi menduetkan Messi dengan bintang mereka, Ronaldo yang notabene merupakan rival abadi Messi.
Kontrak Messi
Saat ini Messi masih terikat kontrak bersama Barcelona hingga musim panas 2021 mendatang. Meski demikian, pemain asal Argentina itu bisa pindah pada musim panas nanti jika memang itu keinginannya.
Selain Juventus, klub lain yang kabarnya juga tertarik meminang Messi adalah Manchester City, PSG, hingga Inter Milan.
Musim ini Messi sudah menciptakan 19 gol dan 11 assist bagi Barcelona di semua kompetisi.
Sumber: La Gazzetta dello Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Paulo Dybala Segera Perbaharui Kontrak di Juventus
Liga Italia 7 Februari 2020, 21:40
-
Andrea Pirlo: Antonio Conte Jadi Setan Kalau Kalah
Liga Italia 7 Februari 2020, 20:11
-
Liga Italia 7 Februari 2020, 16:50

-
Klasemen Serie A: Juventus Dibayangi Inter Milan
Liga Italia 7 Februari 2020, 15:39
-
Momen Cristiano Ronaldo Beri Jersey Juventus pada Seorang Interista
Bolatainment 7 Februari 2020, 15:35
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR