
Bola.net - Raksasa Serie A, Juventus dikabarkan berencana untuk menjual dua gelandang mereka sekaligus, yakni Aaron Ramsey dan Weston McKennie pada jendela transfer Januari mendatang.
Juventus merekrut McKennie dari klub Bundesliga, Schalke pada Agustus 2020 lalu. Awalnya ia datang dengan status pinjaman, tetapi kemudian dipermanenkan dengan biaya senilai 18,5 juta euro plus potensi bonus senilai 6,5 juta euro.
Sementara itu, Ramsey bergabung dengan Juventus sejak musim panas 2019 lalu. Kala itu ia direkrut secara gratis menyusul habisnya kontrak sang gelandang bersama Arsenal.
Rencana Juventus
Kini seperti dilansir Tuttosport, Juventus siap mengorbankan sejumlah nama di skuad mereka untuk mendanai rencana perekrutan pemain baru pada Januari nanti.
Dua nama yang muncul ke permukaan adalah Ramsey dan McKennie. Ramsey kesulitan mendapat menit bermain reguler di Juventus semenjak kembalinya Massimiliano Allegri ke kursi allenatore.
Sementara itu, McKennie sempat diminati sejumlah klub Premier League. Namun, permintaan gaji yang terlalu tinggi membuat kepindahan gelandang Amerika Serikat itu tak terwujud.
Demi Aurelien Tchouameni
Rupanya, keinginan Juventus melepas Ramsey dan McKennie ini ada karena mereka berhasrat untuk menggaet gelandang muda Aurelien Tuttosport dari AS Monaco.
Nama Tchouameni naik ke permukaan berkat statistik luar biasa yang ia catatkan sebagai salah satu gelandang bertahan terbaik di pentas Ligue 1 dalam dua musim terakhir.
Sejak direkrut dari Bordeaux pada Januari 2020 lalu, Tchouameni tercatat sudah tampil sebanyak 60 kali bagi Monaco dengan menyumbang lima gol dan empat assist.
Klasemen Serie A
Sumber: Tuttosport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dusan Vlahovic Bakal Dijual, Juventus dan Man City Siaga Satu
Liga Italia 6 Oktober 2021, 19:00 -
Setelah Dybala, Juventus Siapkan Kontrak Baru untuk Juan Cuadrado
Liga Italia 6 Oktober 2021, 18:20 -
Start Lambat Juventus Bersama Allegri di Serie A, Juara Lagi Atau 'Penggembira'?
Liga Italia 6 Oktober 2021, 15:00 -
Terdepan! Juventus Raih Pole Position Dalam Perburuan Vlahovic
Liga Italia 5 Oktober 2021, 22:29
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR