
Bola.net - Raksasa Serie A AC Milan dikabarkan tertarik untuk memboyong kapten Napoli, Giovanni Di Lorenzo, pada musim panas 2024 mendatang.
Di Lorenzo merupakan bek kanan andalan Napoli sejak tahun 2019 silam. Partenopei jadi klub terlama kedua yang pernah ia bela selain Reggina.
Di Lorenzo selalu jadi andalan Napoli. Pada musim panas 2022 lalu, ia akhirnya dipercaya menjadi kapten Partenopei.
Ia menggantikan Lorenzo Insigne dan Kalidou Koulibaly yang hengkang. Sejauh ini Di Lorenzo telah bermain sebanyak 215 kali di semua ajang kompetisi dengan sumbangan 34 assist dan 15 gol.
Di Lorenzo Pertimbangkan Cabut
Giovanni Di Lorenzo memang termasuk pemain penting di Napoli. Namun masa depannya di klub Naples itu kini jadi tak menentu.
Padahal ia masih terikat kontrak sampai tahun 2028. Hal ini tak lepas dari kekecewaan dan kritikan yang ditunjukkan para suporter pada skuad Napoli, termasuk pada Di Lorenzo.
Pasalnya penampilan Napoli musim ini menurun. Mereka bahkan tak berpeluang untuk bisa mempertahankan gelar Scudetto yang mereka raih pada musim lalu.
Agen Di Lorenzo yakni Mario Giuffredi akhirnya diklaim mulai membahas kesulitan yang dialami kliennya. Mario juga disebut mulai mempertimbangkan untuk memindahkan kliennya pada musim panas 2024 nanti.
Milan Tertarik Angkut Di Lorenzo

Kabar ini rupanya didengar oleh raksasa Liga Italia, AC Milan. Rossoneri pun akhirnya disebut tertarik untuk mendatangkan Giovanni Di Lorenzo pada musim panas 2024 nanti.
Kabar ini dilansir oleh Calciomercato. Laporan itu mengklaim bahwa Di Lorenzi akan jadi opsi yang sangat menarik bagi Milan untuk musim depan.
Apalagi jika nanti Stefano Pioli jadi pergi dari Milan. Di Lorenzo dirasa bakal cocok dengan Antonio Conte.
Laporan itu juga mengklaim untuk saat ini Napoli tak terlalu khawatir dengan masa depan Di Lorenzo. Sebab kontraknya di Stadio Diego Armando Maradona berlaku masih lama.
Jadwal AC Milan Berikutnya
Pertandingan: AC Milan vs Napoli
Stadion: San Siro
Hari: Senin, 12 Februari 2024
Kickoff: 02.45 WIB
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita AC Milan terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Italia hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Serie A dan jadwal lengkap AC Milan di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
Klasemen Serie A
(Calciomercato)
Baca Juga:
- Bak Bola Salju, Rasmus Hojlund Bakal Semakin Sulit Dihentikan
- Cristiano Ronaldo Ajak Raphael Varane ke Al-Nassr?
- Andai Erik Ten Hag Dipecat, Antonio Conte Jadi Penggantinya?
- Asik! Pelatih Beken Ini Tertarik untuk Jadi Penerus Xavi di Barcelona
- Wonderkid Barcelona Ini Bakal Gantikan Mohamed Salah di Liverpool?
- Amad Diallo Marah ke Erik Ten Hag itu Hoax Belaka!
- Takdir Christian Eriksen Bukan di Manchester United Lagi?
- Wow, Christian Eriksen Tinggalkan Manchester United di Pekan Ini?
- Rafael Leao Sudah Ngebet Ingin Minggat dari AC Milan, Premier League dan La Liga Jadi Tujuan Idaman
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bagaimana Bila Antonio Conte Menuju AC Milan?
Liga Italia 7 Februari 2024, 10:59
-
Inter Milan, 'Raja' Penalti di Serie A!
Liga Italia 7 Februari 2024, 10:23
-
Kapten Napoli Ini Masuk Dalam Daftar Bidikan AC Milan
Liga Italia 7 Februari 2024, 06:14
-
AC Milan Berniat Bikin Klub Liga 3
Liga Italia 6 Februari 2024, 13:05
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR