Bola.net - - Francesco Totti memang sudah berumur 40 sejak 27 September 2016. Namun, kemampuan kapten AS Roma itu seolah abadi, kekal tak tergerus usia, terutama dalam urusan mengoyak gawang lawan.
Totti memang bukan lagi pilihan utama di Roma. Sekarang, Totti lebih sering berada di bangku cadangan daripada di starting lineup. Namun, jika diberi kesempatan turun ke lapangan, pencetak gol terbanyak kedua sepanjang sejarah Serie A itu hampir tak pernah mengecewakan.
Totti bahkan tercatat sebagai pemain dengan rasio menit/gol terbaik di Serie A (minimal 70 menit penampilan) sepanjang tahun 2016. Il Re di Roma (The King of Rome) berada di urutan teratas dengan rata-rata 1 gol setiap 75 menit.
Dia mengungguli Gonzalo Higuain (Napoli, Juventus), bomber Roma Edin Dzeko, maupun eks striker veteran Lazio Miroslav Klose.
75- Francesco Totti has the best mins/goal ratio (1 every 75 mins) among the Serie A players with 70+ mins played in 2016. Eternal #Opta2016 pic.twitter.com/9tCFzYt2K2
— OptaPaolo (@OptaPaolo) December 29, 2016
Sejak debutnya dalam laga melawan Brescia pada 28 Maret 1993, Totti sudah mencetak total 250 gol dalam 608 penampilan di Serie A - dan semua itu ditorehkannya hanya dengan seragam Roma. Totti adalah top scorer kedua dalam sejarah Serie A, cuma kalah dari Silvio Piola yang mencetak 274 gol selama periode 1929-1954.
Totti mencetak gol pertamanya ketika melawan Foggia di musim 1994/95. Sejak itu, Totti tak pernah absen mencetak gol untuk Roma di tiap musimnya. Totti selalu mencetak gol dalam 23 musim beruntun hingga 2016/17.
Francesco Totti eterno; eternal; abadi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gol Higuain Jadi Momen Menyakitkan Bagi Szczesny
Liga Italia 30 Desember 2016, 20:59
-
Kiper AS Roma Masih Optimis Kejar Scudetto
Liga Italia 30 Desember 2016, 20:36
-
Editorial 30 Desember 2016, 15:03

-
Perrotti: Saya Akan Kembali ke Boca Juniors Suatu Hari Nanti
Liga Italia 30 Desember 2016, 13:45
-
Falque: AS Roma Punya Segalanya Untuk Scudetto
Liga Italia 30 Desember 2016, 11:14
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR