
Bola.net - Trio lini depan Juventus yang digawangi Gonzalo Higuain, Paulo Dybala, dan Cristiano Ronaldo, kembali dimainkan. Namun sang pelatih, Maurizio Sarri, tidak bisa menjamin kalau ketiganya akan sering diturunkan.
Komposisi penyerang ini sudah lama dinanti-nantikan oleh penggemar setia Bianconeri. Sebab di musim ini, ketiganya merupakan pemain yang produktif dalam urusan membobol gawang lawan.
Perlu diketahui kalau ketiganya, jika dikombinasikan, telah menghasilkan 26 gol dan 13 assist di semua kompetisi. Jadi wajar jika publik sangat menginginkan Higuain, Dybala, dan Ronaldo dimainkan secara bersama-sama.
Sarri sendiri, dalam beberapa pertemuan dengan awak media sebelumnya, masih belum yakin untuk memainkan trio tersebut. Ia punya beberapa alasan seperti strategi dan kelemahan tim jika mereka dimainkan secara berbarengan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pertimbangan Sarri
Laga kontra Sampdoria kembali memperkuat alasan publik untuk menuntut Sarri agar menurunkan ketiganya lebih sering. Ya, Juventus menang dengan skor 2-1 berkat gol dari Paulo Dybala dan Cristiano Ronaldo.
Namun Sarri, usai pertandingan yang digelar di hari Kamis (19/12/2019) tersebut, masih menunjukkan ketidakyakinan. Ia mengatakan bahwa ketiganya tidak bisa terus dimainkan secara berbarengan karena masalah kondisi fisik.
"Akan ada pertandingan di mana ketiganya tidak akan tampil berbarengan. Mereka sudah terlalu sering tampil belakangan ini dan bisa kelelahan. Higuain tampil apik di babak pertama, namun kehilangan intensitas usai jeda," ujarnya kepada Sky Sport Italia.
"Aspek utama saat memutuskan apakah akan menggunakan trio tersebut adalah level kebugaran di satu pekan. Mereka hanya bisa bermain bersama jika dalam kondisi yang bagus, karena jika tidak seluruh tim akan menderita," lanjutnya.
Pujian untuk Rabiot
Selain trio tersebut, pemain Juventus lainnya yang juga mendapatkan banyak pujian dari laga kontra Sampdoria ini adalah Adrien Rabiot. Gelandang asal Prancis itu bermain dengan apik dan mampu menjaga keseimbangan tim.
Ia mampu menjaga level profesionalitasnya kendati jarang tampil pada awal musim. Sebagaimana yang diketahui, ia kalah saing dengan pemain yang sudah membela Juventus lebih dulu seperti Blaise Matuidi dan Sami Khedira.
"Kualitasnya mulai muncul. Dia sempat mengalami cedera cukup lama, namun telah berkembang dalam tiga laga yang ia mainkan, yang di mana dirinya belum berekspresi secara penuh," tambahnya.
"Saya pikir potensinya lebih superior ketimbang dengan apa yang telah ia tunjukkan sejauh ini di dalam karirnya," tutup Sarri.
(Football Italia)
Baca Juga:
- Puja-puji untuk Ronaldo, Manusia Super yang Melompat 2,56 Meter
- Melompat Setinggi 2,56 Meter, Ronaldo Dianggap Seperti Pemain NBA
- Seharga Rp110 Miliar, Begini Penampakan Flat Mewah Cristiano Ronaldo yang Baru
- Momen Magis Cristiano Ronaldo, Melompat 2,56 Meter dan Mencetak Gol
- Man of the Match Sampdoria vs Juventus: Cristiano Ronaldo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Juventus, Milan Siapkan Gaji Besar untuk Haaland
Liga Italia 19 Desember 2019, 22:20
-
Usai Samai Rekor Maldini, Buffon Mengaku Masih Belum Punya Niatan Pensiun
Liga Italia 19 Desember 2019, 20:25
-
Maurizio Sarri Hanya Bisa Melongo Lihat Gol Ajaib Cristiano Ronaldo
Liga Italia 19 Desember 2019, 18:20
-
Cristiano Ronaldo yang Bersinar, Messi yang Kena Sindiran
Liga Italia 19 Desember 2019, 14:14
-
Tampil Kontra Sampdoria, Buffon Samai Rekor Maldini dan Melampaui Del Piero
Liga Italia 19 Desember 2019, 13:33
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR