
Bola.net - Fabio Miretti layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Juventus vs Spezia, duel pekan ke-4 Serie A 2022/2023. Bermain di Allianz Stadium, Kamis (1/9/2022).
Bermain di Allianz Stadium, Juve harus kerja keras menundukkan tim tamu dengan skor 2-0. Pertandingan tidak berjalan mudah, Spezia membuat Bianconeri frustrasi selama 90 menit.
Kali ini Juve unggul cepat lewat gol Dusan Vlahovic (9'), tapi setelahnya pertandingan terkunci. Bianconeri baru bisa mengunci kemenangan di menit ke-90+2 melalui aksi Arkadiusz Milik.
Kemenangan ini penting bagi Juve untuk kembali ke jalur kemenangan setelah dua kali bermain imbang. Pasukan Massimiliano Allegri menduduki peringkat ke-5 klasemen sementara.
Aksi Miretti
Miretti tidak mencetak gol di laga ini, tapi kontribusinya krusial. Dia membuat assist untuk gol pemungkas Juve yang dicetak Arkadiusz Milik di ujung pertandingan.
Bermain di sisi kanan lini tengah, Miretti membantu pertahanan dan menjadi salah satu kreator serangan. Dia melepas total 3 percobaan tembakan.
Gelandang 19 tahun ini menorehkan catatan 52 sentuhan, 61% umpan sukses, 4 umpan kunci, dan terlibat membantu pertahanan dengan 3 tekel bersih.
Aksi Miretti diganjar rapor 7,4 oleh Whoscored, salah satu yang tertinggi di lapangan.
Klasemen Liga Italia
Sumber: Serie A, Whoscored
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Transfer Resmi Serie A 2022/2023
Liga Italia 1 September 2022, 23:55
-
Lho? Bukan Douglas Luiz, Liverpool Justru Akan Pakai Jasa Arthur Melo dari Juventus
Liga Inggris 1 September 2022, 17:31
-
Juventus vs Spezia: Lagi-lagi Dusan Vlahovic, Tendangan Bebasnya Ngeri, Tonton Deh!
Open Play 1 September 2022, 12:36
-
Dusan Vlahovic di Juventus Musim Ini: 4 Laga, 4 Gol, 2 dari Free Kick
Liga Italia 1 September 2022, 10:39
-
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: Napoli Imbang, Juventus Menang
Liga Italia 1 September 2022, 09:28
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR