Marquinhos baru berusia 19 tahun. Namun, PSG rela menggelontorkan dana besar untuk memboyongnya dari Olimpico.
"Saya memilih PSG karena mereka punya proyek yang luar biasa. PSG adalah klub besar dengan pemain-pemain hebat dan saya pasti bisa semakin matang bersama mereka," papar Marquinhos kepada Lancenet.
"Saya mendapat pengalaman tak ternilai di Roma, bahkan melebihi apa yang saya bayangkan sebelum bergabung dengan mereka. Meninggalkan Corinthians setelah 10 tahun di sana dan menemukan bahasa, kota serta kultur yang berbeda sempat membuat saya kesulitan. Namun berkat Roma dan persepakbolaan Italia, saya bisa beradaptasi dengan cepat dan berkembang sebagai seorang pemain," imbuhnya.
Marquinhos mendarat di Roma dari Corinthians pada Juli 2012. Hanya dalam waktu singkat, dia sudah sanggup menarik perhatian sejumlah raksasa Eropa, termasuk PSG, yang kemudian berhasil mendapatkannya.
"Minat dari begitu banyak klub muncul karena saya sudah bekerja sangat keras dan harus mempertahankannya," lanjut Marquinhos.
"Dengan kerja keras pula, saya akan berusaha mendapatkan tempat di Paris," tegasnya.
Marquinhos merupakan rekrutan penting ketiga PSG di bursa musim panas setelah bek kiri Lucas Digne dan striker Edinson Cavani. Di Parc des Princes, dia dikontrak lima tahun sampai 2018. [initial]
Marquinhos Terpesona Aroma Samba PSG
Marquinhos Resmi Berkostum PSG (lcn/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marquinhos Takkan Terbebani Dengan Bandrol Mahal
Liga Eropa Lain 22 Juli 2013, 19:20
-
Marquinhos Berterima Kasih Pada Roma
Liga Italia 22 Juli 2013, 10:00
-
Liga Spanyol 22 Juli 2013, 07:00

-
Empat Raksasa Eropa Kejar Marco Verratti
Liga Eropa Lain 22 Juli 2013, 01:30
-
Tinggalkan PSG, Leonardo Balik ke Inter?
Liga Italia 21 Juli 2013, 22:30
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25





















KOMENTAR