
Bola.net - Allenatore Juventus, Maurizio Sarri mendesak gelandang andalannya, Miralem Pjanic untuk bermain seperti layaknya pemain hebat jika mau terus mendapat kesempatan bermain.
Musim ini Pjanic sudah bermain sebanyak 32 kali di semua kompetisi. Gelandang internasional Bosnia itu tercatat sudah mencetak tiga gol dan empat assist.
Belakangan ini, tepatnya sebelum pandemi Covid-19 memaksa kompetisi berhenti, Pjanic mengalami penurunan performa yang cukup signifikan di Juventus.
Desakan Maurizio Sarri
Sarri mengakui bahwa Pjanic bermain di bawah standar. Eks pelatih Napoli itu pun menginginkan adanya perubahan sikap dari Pjanic di atas lapangan.
"Sekarang dia sepertinya sudah jauh membaik dibanding sebelum lockdown. Saya berbicara terang-terangan dengan Miralem, dia merupakan pemain luar biasa dan tak bisa tampil di bawah standar dalam empat atau lima laga, seperti yang terjadi belakangan ini," ujar Sarri kepada Sky Sport Italia.
"Dia sepakat dengan saya, dan awalnya kesulitan menemukan kekuatan untuk bereaksi, tapi dia harus meyakinkan dirinya sendiri bahwa dia adalah pemain hebat," tambahnya.
"Dia bisa tampil buruk dalam satu pertandingam, tapi dia harus tetap menegakkan kepala dan bereaksi. Dia menjalani petualangan mental yang positif dan dia bisa kembali bangkit," tukasnya.
Rumor Kepergian Pjanic
Musim ini bisa jadi merupakan musim terakhir Pjanic berseragam Juventus. Pasalnya, pemain 30 tahun itu kabarnya diinginkan oleh Barcelona.
Juventus pun tak menutup kemungkinan untuk melepas Pjanic ke Camp Nou. Namun, kubu Si Nyonya Tua diklaim meminta pemain Barca sebagai gantinya.
Sederet pemain sempat dirumorkan menjadi alat pertukaran dengan Pjanic, mulai dari Arthur, Ansu Fati, hingga Ousmane Dembele.
Sumber: Sky Sport Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs AC Milan, Sarri: Laga Akan Berlangsung Terbuka
Liga Italia 11 Juni 2020, 21:45
-
Jadwal Semifinal Coppa Italia: Juventus vs AC Milan
Liga Italia 11 Juni 2020, 13:00
-
Maurizio Sarri Desak Miralem Pjanic Sadari Diri Kalau Dia Pemain Hebat
Liga Italia 11 Juni 2020, 06:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR