
Bola.net - Awal musim ini, AC Milan merekrut Emerson Royal dari Tottenham dengan biaya transfer €15 juta. Namun, sejauh ini, performa bek kanan 25 tahun Brasil tersebut masih jauh dari harapan.
AC Milan main tandang melawan Lazio pada pekan ke-3 Serie A 2024/2025, Minggu (1/9/2024). Pertandingan Liga Italia antara Lazio vs Milan di Olimpico itu berakhir imbang dengan skor 2-2.
Milan sempat memimpin berkat gol cepat Strahinja Pavlovic di menit 8, tapi Lazio bisa membalikkan kedudukan melalui gol-gol Valentin Castellanos menit 62 dan Boulaye Dia menit 66. Milan mengamankan satu poin berkat gol balasan pemain pengganti Rafael Leao di menit 72.
Di laga ini, Emerson tampil sebagai starter untuk pertama kalinya. Dia tampil sangat mengecewakan. Performa yang dia tunjukkan tak sepadan dengan harganya.
Sebelumnya, Emerson Main 23 Menit Lawan Parma

Emerson melakoni debutnya ketika Milan main tandang melawan tim promosi Parma di pekan ke-2. Dalam laga itu, Milan kalah 1-2.
Emerson mengawali laga dari bangku cadangan. Oleh pelatih Paulo Fonseca, dia baru dimasukkan pada menit 67, setelah Milan menyamakan skor jadi 1-1, untuk menggantikan Davide Calabria.
Gol kemenangan Parma dicetak oleh Matteo Cancellieri dari assist Pontus Almqvist pada menit 77. Emerson mungkin tidak bisa sepenuhnya disalahkan untuk gol kemenangan lawan karena kesalahan berawal dari umpan Leao kepadanya
Namun, secara keseluruhan, penampilannya kurang baik. Dia juga sempat melakukan umpan yang salah sebelumnya, yang hampir berujung pada gol. Dalam 23 menit debutnya bersama Milan, dia bahkan mendapatkan kartu kuning untuk sebuah pelanggaran terhadapan Emanuele Valeri.
Emerson lalu Main Buruk Lawan Lazio

Emerson lalu dipercaya jadi starter saat melawan Lazio di Olimpico. Dia dipercaya mengambil alih posisi Calabria, yang mendapatkan kritik akibat penampilan buruk dalam beberapa bulan terakhir.
Emerson diharapkan dapat meningkatkan kualitas sisi kanan Milan. Namun, kenyataannya jauh dari harapan.
Emerson tampil sebagai pemain terburuk di lapangan, tidak memberikan kontribusi dalam serangan, dan ceroboh dalam bertahan. Dia gagal menjaga lawannya pada kedua gol yang tercipta, memberi mereka banyak waktu dan ruang untuk menemukan rekan setim di dalam kotak penalti.
Emerson turun dari bangku cadangan di pertandingan sebelumnya melawan Parma, dan sekarang bermain dari menit awal sebelum diganti di menit 70. Akan tetapi, dia masih belum menunjukkan performa yang mengesankan atau memberikan kontribusi positif.
Sisi kanan pertahanan sepertinya tetap akan jadi masalah bagi Milan, kecuali Emerson meningkatkan permainannya.
Sumber: Sempre Milan
Klasemen Serie A/Liga Italia
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- AC Milan Kebobolan 6 Gol dengan Cara yang Sama
- Rapor Pemain Roma di Markas Juventus: Mancini Solid, Dovbyk Mati Kutu
- Rapor Pemain Juventus saat Gagal Kalahkan Roma: Melempemnya Para Pemain Depan
- Rapor Pemain Real Madrid di Penaklukan Real Betis: Mbappe Rating 8, tapi Masih Kalah dari Valverde
- Rapor Pemain Liverpool ketika Remukkan MU: Gravenberch, Salah, Diaz Rating 9
- Rapor Pemain MU saat Dibabat Liverpool: Ada yang Dapat Rating 1, Paling Tinggi 5
- Rapor Pemain Chelsea saat Diimbangi Crystal Palace: Palmer dan Jackson Oke, Neto Loyo
- Rapor Pemain Inter Milan dalam Penghancuran Atalanta: Marcus Thuram Menyala!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menilai Performa Emerson Royal di AC Milan: Jauh dari Harapan, Tak Sepadan Harganya
Liga Italia 2 September 2024, 14:11
-
AC Milan Kebobolan 6 Gol dengan Cara yang Sama
Liga Italia 2 September 2024, 13:36
-
Jadwal Serie A Pekan Ini, 30 Agustus - 2 September 2024
Liga Italia 1 September 2024, 17:18
-
AC Milan Belum Pernah Menang di Serie A, Sekarang Berjarak 1 Poin dari Zona Degradasi
Liga Italia 1 September 2024, 13:20
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR