Bola.net - - Raksas Serie A yang masih setengah terbangun, AC Milan, dikabarkan tengah membangun rencana untuk bisa mencomot Lucas Perez dari .
Penyerang serba bisa berusia 28 tahun tersebut pindah ke Emirates pada musim panas kemarin. Ia dibeli dari klub Deportivo La Coruna dengan bandrol sekitar 17 juta Pounds.
Arsene Wenger sendiri sepertinya membelinya untuk dijadikan pelapis saja. Sebab ia tak terlalu sering dimainkan manajer asal Prancis tersebut. Wenger tentu saja lebih memilih memainkan Theo Walcott, Alex Iwobi, Alex Oxlade-Chamberlain, maupun Olivier Giroud.
Keterbatasan menit bermain ini sempat memicu rumor bahwa Lucas akan berusaha pindah dari Arsenal pada musim panas mendatang. Hal itu tak lepas dari keinginannya mendapat menit bermain lebih banyak agar bisa dipanggil masuk skuat timnas Spanyol di pentas Piala Dunia 2018.
Menurut laporan dari Il Messaggero, Milan mengendus adanya peluang transfer. Mereka pun disebut siap menawarkan rumah baru bagi Perez. Bahkan mereka disebut siap menawarkan dana sekitar 17 juta Pounds pada Arsenal musim panas mendatang.
Milan sendiri ingin mendatangkan pemain baru karena bersiap kehilangan Carlos Bacca. Striker asal Kolombia itu sendiri memang kerap disebut-sebut ingin angkat kaki dari San Siro sejak bursa transfer musim dingin kemarin.
Selain Perez, Milan juga dikait-kaitkan dengan beberapa nama penyerang lain. Di antaranya adalah penyerang Borussia Dortmund Pierre-Emerick Aubameyang dan bomber Real Madrid Karim Benzema.
Sementara itu, Perez sendiri sejauh ini sudah bermain sebanyak 18 kali bagi Arsenal di semua ajang dan mencetak tujuh gol plus enam assist. Saat ini ia terikat kontrak hingga 2020 mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Agen Lucas Perez Tegaskan Belum Ada Komunikasi Dengan Milan
Liga Inggris 20 Februari 2017, 23:04 -
Kode Keras dari Agen Lucas Perez Untuk Milan
Liga Inggris 20 Februari 2017, 20:03 -
Milan Bergerilya Dekati Lucas Perez
Liga Italia 20 Februari 2017, 18:57 -
AC Milan Goda Benzema Untuk Pindah
Liga Italia 20 Februari 2017, 18:23 -
Deulofeu: Kerja Keras Kami Terbayarkan
Liga Italia 20 Februari 2017, 17:45
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR