Bola.net - - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella meminta anak asuhnya untuk tampil sempurna pada laga kontra Bologna akhir pekan nanti. Montella menyebut pertandingan tersebut merupakan laga 'final' bagi AC Milan musim ini.
Hingga Giornata ke 36 musim ini, AC Milan berada di peringkat 6 klasemen sementara Serie A dengan raihan 60 poin. Mereka unggul satu poin saja dari Fiorentina yang berada di peringkat ketujuh.
Kubu Rossonerri sendiri masih berpeluang untuk bermain di Eropa musim depan. Dengan sisa dua pertandingan di Serie A musim ini, mereka tertinggal 6 poin dari Atalanta di peringkat ke 5.
AC Milan
Dengan kondisi tersebut, Montella meminta anak asuhnya untuk tampil sempurna pada laga tersebut. "Saya sangat mewaspadai laga kontra Bologna nanti, saya tidak sabar untuk memainkan pertandingan tersebut," tutur Montella kepada Soccerway.
"Bologna bermain sangat defensif dan mereka tidak memberikan kami banyak ruang. Mereka memiliki pemain-pemain berkualitas dan mereka sudah mencapai tujuan mereka. Mereka tidak punya apa-apa untuk dipertaruhkan pada pertandingan ini."
"Pertandingan nanti akan menjadi final bagi kami. Kami harus bermain dengan rasa lapar dan cerdik di partai final. Kemenangan menjadi satu-satunya hal yang harus kami perjuangkan pada pertandingan ini."
"Ada banyak hal yang dipertaruhkan pada pertandingan nanti, karena kami bisa mencapai target yang sudah kami tetapkan di awal musim kemarin. Kami harus mengeluarkan segenap usaha kami dan kami harus lebih kuat dari musuh kami." tutup mantan pelatih Sampdoria tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights Serie A: AC Milan 3-0 Bologna
Open Play 21 Mei 2017, 23:35
-
Hasil Pertandingan AC Milan vs Bologna: Skor 3-0
Liga Italia 21 Mei 2017, 22:01
-
Montella: Lawan Bologna Jadi Final Bagi AC Milan
Liga Italia 21 Mei 2017, 01:30
-
Montella Puas Dengan Musim Perdananya di AC Milan
Liga Inggris 21 Mei 2017, 01:10
-
Liga Italia 20 Mei 2017, 20:06

LATEST UPDATE
-
Benarkah Ruang Ganti Real Madrid Retak?
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:54
-
Real Madrid vs Atletico Madrid: Dendam Bellingham dan Pengorbanan Demi Mbappe
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:33
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR