Bola.net - Rumor Sergio Conceicao menjadi pelatih baru AC Milan nampaknya benar adanya. Sang pelatih dilaporkan sudah bertolak ke kota Milan untuk menjadi bagian dari Rossoneri.
AC Milan baru-baru ini membuat keputusan besar. Mereka memutuskan memecat Paulo Fonseca setelah Rossoneri ditahan imbang 1-1 oleh AS Roma.
Milan sendiri tidak butuh waktu lama untuk mencari pengganti Fonseca. Mereka dilaporkan kini mendekati sosok Sergio Conceicao untuk jadi pelatih baru mereka.
Dilansir Fabrizio Romano, rumor Conceicao melatih Milan nampaknya benar adanya. Ia dikabarkan sudah bertolak ke kota Milan untuk menjadi pelatih baru mereka.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sudah Berangkat

Menurut laporan Romano, baru-baru ini Conceicao sudah berangkat ke Milan.
Ia kedapatan kamera berada di bandara di Portugal. Ia dilaporkan mengambil penerbangan privat ke kota Milan.
Ia dikabarkan akan langsung melakukan penandatanganan kontrak dan pengumuman penunjukkannya akan segera dibuat dalam beberapa jam ke depan.
Bukan Sosok Asing

Conceicao sendiri bukan sosok yang asing untuk sepak bola Italia.
Ketika masih aktif bermain, ia menghabiskan cukup banyak waktunya di Italia. Ia pernah membela tim-tim top Italia seperti Lazio, Parma dan Inter Milan.
Masa kejayaannya saat ia bermain untuk Lazio, di mana ia membawa tim asal Ibukota Italia itu memenangkan gelar Serie A, Coppa Italia dan UEFA Super Cup.
Lawan Sang Anak

Conceicao akan menjalani debutnya sebagai pelatih AC Milan saat berhadapan dengan Juventus di semifinal Supercoppa Italiana.
Itu berarti ia akan menghadapi sang putra, Francisco Conceicao yang saat ini membela Juventus.
Klasemen Serie A
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Thiago Motta Ingin Boyong Fikayo Tomori ke Juventus?
Liga Italia 30 Desember 2024, 19:01
-
OTW! Sergio Conceicao Terbang ke Milan untuk Jadi Pelatih Baru AC Milan
Liga Italia 30 Desember 2024, 18:39
-
Profil Sergio Conceicao: Calon Pelatih Baru AC Milan
Liga Italia 30 Desember 2024, 12:05
-
Rapor Pemain AC Milan vs Roma: Reijnders Jadi Pahlawan Meski Rossoneri Kehilangan Poin
Liga Italia 30 Desember 2024, 10:39
-
Bagi Roma, Hasil Imbang 1-1 Lawan Milan adalah Hasil yang Adil
Liga Italia 30 Desember 2024, 09:45
LATEST UPDATE
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 6 Januari 2026, 09:58
-
Prediksi Sassuolo vs Juventus 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 09:09
-
Prediksi Lecce vs Roma 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 08:58
-
5 Pertandingan yang Tentukan Akhir Era Ruben Amorim di Manchester United
Liga Inggris 6 Januari 2026, 04:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR