Bola.net - AS Roma dan Udinese akan berjumpa di pekan ke-5 Serie A 2024/2025. Pertandingan Liga Italia antara AS Roma vs Udinese di Olimpico ini dijadwalkan kick-off Minggu, 22 September 2024, jam 23.00 WIB.
Roma masih tanpa kemenangan. Mereka tiga kali imbang dan sekali kalah. Sebaliknya, Udinese belum terkalahkan. Mereka tiga kali menang dan sekali imbang.
Pekan lalu, Roma bermain imbang 1-1 di kandang Genoa. Striker baru Roma, Artem Dovbyk, akhirnya mencetak gol perdana, tapi golnya itu tak cukup untuk memberi Giallorossi kemenangan.
Start buruk ini membuat pihak klub memutuskan untuk memecat pelatih Daniele De Rossi. Sebagai gantinya, mereka menunjuk mantan pelatih Genoa, Hellas Verona, dan Torino, yakni Ivan Juric.
Dibandingkan Roma, start Udinese jauh lebih menjanjikan. Setelah imbang 1-1 vs Bologna pada pekan pembuka, Udinese berturut-turut mengalahkan Lazio 2-1, Como 1-0, dan Parma 3-2.
Kemenangan atas Parma diraih Udinese dari posisi tertinggal 0-2. Mereka bangkit dan mencetak tiga gol melalui Lorenzo Lucca dan Florian Thauvin (2) untuk mengamankan poin maksimal.
Prediksi Starting XI AS Roma vs Udinese
AS Roma (3-4-2-1): Svilar; Mancini, Hermoso, Ndicka; Celik, Kone, Paredes, Angelino; Dybala, Soule; Dovbyk.
Pelatih: Ivan Juric.
Info skuad: Saelemaekers (cedera), Le Fee (meragukan).
Udinese (3-4-2-1): Okoye; Kristensen, Bijol, Giannetti; Ehizibue, Karlstrom, Lovric, Kamara; Thauvin, Brenner; Lucca.
Pelatih: Kosta Runjaic.
Info skuad: Sanchez (cedera).
Head to Head AS Roma vs Udinese
Rekor pertemuan di Serie A
AS Roma menang: 53
Seri: 24
Udinese menang: 23.
5 pertemuan terakhir
26/04/24 Udinese 1-2 AS Roma (Serie A)
27/11/23 AS Roma 3-1 Udinese (Serie A)
17/04/23 AS Roma 3-0 Udinese (Serie A)
05/09/22 Udinese 4-0 AS Roma (Serie A)
14/03/22 Udinese 1-1 AS Roma (Serie A).
5 pertandingan terakhir AS Roma (S-S-K-S-S)
10/08/24 Everton 1-1 AS Roma (Friendly)
19/08/24 Cagliari 0-0 AS Roma (Serie A)
26/08/24 AS Roma 1-2 Empoli (Serie A)
02/09/24 Juventus 0-0 AS Roma (Serie A)
15/09/24 Genoa 1-1 AS Roma (Serie A).
5 pertandingan terakhir Udinese (M-S-M-M-M)
09/08/24 Udinese 4-0 Avellino (Coppa Italia)
18/08/24 Bologna 1-1 Udinese (Serie A)
24/08/24 Udinese 2-1 Lazio (Serie A)
02/09/24 Udinese 1-0 Como (Serie A)
16/09/24 Parma 2-3 Udinese (Serie A).
Statistik dan Prediksi Skor AS Roma vs Udinese
- Roma selalu menang dalam 4 laga kandang terakhir vs Udinese di Serie A.
- Roma 3 kali clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 4 laga kandang terakhir vs Udinese di Serie A.
- Roma masih tanpa kemenangan dan baru mencetak 2 gol di Serie A musim ini (M0 S3 K1, gol 2-3).
- Roma cuma menang 1 kali dalam 9 laga terakhir di Serie A (M1 S5 K3).
- Roma selalu mencetak 1 gol dalam 6 laga kandang terakhir di Serie A.
- Udinese belum terkalahkan di Serie A musim ini (M3 S1 K0, gol 7-4).
- Udinese selalu menang dengan margin 1 gol dalam 3 laga terakhir di Serie A.
- Udinese tak terkalahkan dalam 5 laga tandang terakhir di Serie A (M3 S2 K0).
Prediksi skor akhir: AS Roma 1-1 Udinese.
Serie A 2024/2025 Pekan 5
Jumat, 20 September 2024
23.30 WIB Cagliari 0-2 Empoli
Sabtu, 21 September 2024
01.45 WIB Hellas Verona 2-3 Torino
20.00 WIB Venezia 2-0 Genoa
23.00 WIB Juventus 0-0 Napoli
Minggu, 22 September 2024
01.45 WIB Lecce 2-2 Parma
17.30 WIB Fiorentina vs Lazio
20.00 WIB Monza vs Bologna
23.00 WIB AS Roma vs Udinese
Senin, 23 September 2024
01.45 WIB Inter Milan vs AC Milan
Selasa, 24 September 2024
01.45 WIB Atalanta vs Como
Klasemen Serie A/Liga Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Inter Milan vs AC Milan 23 September 2024
Liga Italia 22 September 2024, 09:35 -
Prediksi Villarreal vs Barcelona 22 September 2024
Liga Spanyol 22 September 2024, 09:34 -
Prediksi AS Roma vs Udinese 22 September 2024
Liga Italia 22 September 2024, 09:33 -
Prediksi Manchester City vs Arsenal 22 September 2024
Liga Inggris 22 September 2024, 09:32 -
Prediksi Bayer Leverkusen vs Wolfsburg 22 September 2024
Bundesliga 22 September 2024, 09:31
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR