
Bola.net - Inter Milan akan menghadapi Hellas Verona di Stadio Marcantonio Bentegodi pada pekan ke-33 Serie A 2022/2023. Pertandingan Liga Italia antara Verona vs Inter ini akan live di beIN SPORTS 3 dan Vidio pada Kamis, 4 Mei 2023, jam 02:00 WIB.
Inter baru saja mengamankan dua kemenangan beruntun di Serie A. Setelah menghajar tuan rumah Emoli 3-0, Inter memukul Lazio 3-1 di Stadio Giuseppe Meazza.
Ketika mengalahkan Lazio, Inter sejatinya kebobolan terlebih dulu di menit 30. Namun, Inter berbalik menang lewat gol-gol Lautaro Martinez menit 77, Robin Gosens menit 83, dan Lautaro Martinez lagi menit 90.
Persaingan untuk empat besar Serie A masih sangat terbuka. Inter perlu menjaga konsistensi mereka jika ingin punya peluang untuk finis di sana.
Laga tandang melawan Verona tidak bakal mudah. Sebab, Verona tak terkalahkan dalam empat laga terakhirnya di Serie A. Mereka dua kali menang dan dua kali imbang.
Itu termasuk menahan Napoli 0-0 di markas lawan. Inter sepertinya harus bekerja keras jika ingin membawa pulang tiga poin dari kandang Verona.
Prediksi Starting XI

Hellas Verona (4-4-1-1): Montipo; Dawidowicz, Magnani, Hien, Ceccherini; Depaoli, Tameze, Abildgaard, Lazovic; Verdi; Djuric.
Pelatih: Marco Zaffaroni.
Info skuad: Faraoni (skorsing), Hrustic (cedera), Henry (cedera), Lasagna (meragukan), Zeefuik (meragukan).
Inter Milan (3-5-2): Onana; D'Ambrosio, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Barella, Brozovic, Calhanoglu, Dimarco; Lautaro, Dzeko.
Pelatih: Simone Inzaghi.
Info skuad: Skriniar (cedera), Gosens (meragukan).
Head to Head

Head to head di Serie A
Hellas Verona menang: 4
Seri: 21
Inter Milan menang: 38.
5 Pertemuan Terakhir
15-01-2023 Inter 1-0 Verona (Serie A)
09-04-2022 Inter 2-0 Verona (Serie A)
28-08-2021 Verona 1-3 Inter (Serie A)
25-04-2021 Inter 1-0 Verona (Serie A)
24-12-2020 Verona 1-2 Inter (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Hellas Verona (K-M-S-M-S)
02-04-23 Juventus 1-0 Verona (Serie A)
08-04-23 Verona 2-1 Sassuolo (Serie A)
15-04-23 Napoli 0-0 Verona (Serie A)
22-04-23 Verona 2-1 Bologna (Serie A)
30-04-23 Cremonese 1-1 Verona (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Inter Milan (K-S-M-M-M)
16-04-23 Inter 0-1 Monza (Serie A)
20-04-23 Inter 3-3 Benfica (UCL)
23-04-23 Empoli 0-3 Inter (Serie A)
27-04-23 Inter 1-0 Juventus (Coppa Italia)
30-04-23 Inter 3-1 Lazio (Serie A).
Statistik dan Prediksi Skor

- Verona tanpa kemenangan dalam 24 laga terakhirnya melawan Inter di semua kompetisi (M0 S4 K20).
- Verona tak terkalahkan dalam 4 laga terakhirnya di Serie A (M2 S2 K0).
- Verona selalu menang dengan skor 2-1 dalam 2 laga kandang terakhirnya di Serie A, yakni lawan Sassuolo dan Bologna.
- Inter selalu menang dengan mencetak 3 gol dalam 2 laga terakhirnya di Serie A: 3-0 vs Empoli, 3-1 vs Lazio.
- Inter cuma mencatatkan 1 clean sheet dalam 7 laga terakhirnya di Serie A.
- Inter memenangi 5 laga terakhirnya melawan Verona di Serie A, mencetak total 9 gol dan cuma kebobolan total 2 gol.
- Inter selalu mencetak minimal 2 gol dalam 10 laga tandang terakhirnya melawan Verona di semua kompetisi.
Prediksi skor akhir: Hellas Verona 1-2 Inter Milan.
Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023 Pekan 33

Rabu, 3 Mei 2023
23:00 WIB Atalanta vs Spezia
23:00 WIB Juventus vs Lecce
23:00 WIB Salernitana vs Fiorentina
23:00 WIB Sampdoria vs Torino
Kamis, 4 Mei 2023
02:00 WIB Hellas Verona vs Inter Milan
02:00 WIB Lazio vs Sassuolo
02:00 WIB AC Milan vs Cremonese
02:00 WIB Monza vs AS Roma
Jumat, 5 Mei 2023
01:45 WIB Udinese vs Napoli
01:45 WIB Empoli vs Bologna
Klasemen Sementara Serie A 2022/2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi SEA Games 2023: Indonesia vs Myanmar 4 Mei 2023
Tim Nasional 3 Mei 2023, 19:02
-
Prediksi Monza vs AS Roma 4 Mei 2023
Liga Italia 3 Mei 2023, 08:48
-
Prediksi AC Milan vs Cremonese 4 Mei 2023
Liga Italia 3 Mei 2023, 08:46
-
Prediksi Hellas Verona vs Inter Milan 4 Mei 2023
Liga Italia 3 Mei 2023, 08:44
-
Prediksi Manchester City vs West Ham 4 Mei 2023
Liga Inggris 3 Mei 2023, 08:33
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR