Bola.net - - Peringkat 8 Lazio akan berhadapan dengan peringkat 5 AS Roma pada giornata 26 Serie A 2018/19, Minggu (03/3). Dua rival sekota ini akan turun dalam Derby della Capitale di Stadio Olimpico dengan form yang cukup bertolak belakang.
Tengah pekan kemarin, Lazio bermain imbang 0-0 menjamu AC Milan di semifinal Coppa Italia leg pertama. Dengan pilihan pemain yang terbatas akibat cedera, Lazio sanggup memandulkan Milan dan Krzysztof Piatek-nya.
Namun Lazio telah melalui empat pertandingan di semua ajang tanpa satu pun kemenangan. Sebelum imbang kontra Milan, pasukan Simone Inzaghi tumbang dengan agregat 0-3 dalam partai dua leg melawan Sevilla di babak 32 besar Liga Europa dan menyerah 1-2 melawan tuan rumah Genoa di Serie A.
Sementara itu, Roma selalu menang dalam empat laga terakhirnya. Anak-anak asuh Eusebio Di Francesco berturut-turut menekuk Chievo 3-0, Porto 2-1, Bologna 2-1 dan Frosinone 3-2.
Ketika melawan Frosinone, Edin Dzeko memborong dua gol, sedangkan Lorenzo Pellegrini menyumbang satu gol dan Stephan El Shaarawy satu assist. Dengan form itu, berarti Dzeko telah menyumbang lima gol dan dua assist dalam tujuh penampilan terakhirnya untuk Giallorossi di semua kompetisi.
Dalam derby nanti, Dzeko bakal menjadi ujung tombak serangan Roma. Dia bakal di-support oleh El Shaarawy, Pellegrini dan Nicolo Zaniolo di belakangnya. Steven Nzonzi dan kapten Daniele De Rossi bakal bertugas menjaga keseimbang antarlini di posisi sentral.
Dari kubu Lazio, masalah cedera pemain telah sedikit mereda. Inzaghi kini punya lebih banyak opsi untuk setiap posisi daripada ketika melawan Milan di Coppa Italia.
Di laga nanti, Inzaghi mungkin akan memilih skema 3-5-1-1 untuk mengimbangi lini tengah Roma. Ciro Immobile bakal ditempatkan sebagai striker tunggal, dengan salah satu dari Luis Alberto atau Joaquin Correa di belakangnya.
Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, bertindak sebagai tuan rumah, Lazio ditekuk Roma 1-3. Lazio hanya mencetak satu gol lewat Immobile, sedangkan gol-gol Lorenzo Pellegrini, Aleksandar Kolarov dan Federico Fazio sukses memberi Roma tiga angka.
Lazio tanpa kemenangan dalam tiga laga terakhirnya melawan Roma di Serie A (M0 S1 K2). Dengan form mereka sekarang, Lazio bakal butuh strategi yang tepat dan semangat tarung khas derby jika ingin punya peluang menghentikan sang rival sekota.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Lazio (3-5-1-1): Strakosha; Radu, Acerbi, Bastos; Lulic, Milinkovic-Savic, Leiva, Parolo, Romulo; Luis Alberto; Immobile. Pelatih: Simone Inzaghi.
Roma (4-2-3-1): Olsen; Kolarov, Manolas, Fazio, Florenzi; Nzonzi, De Rossi; El Shaarawy, Pellegrini, Zaniolo; Dzeko. Pelatih: Eusebio Di Francesco.
Lazio tanpa kemenangan dalam empat laga terakhirnya di semua kompetisi, kebobolan lima gol dan hanya bisa mencetak satu gol.
Roma memenangi empat laga terakhirnya di semua kompetisi, mencetak sepuluh gol dan kebobolan empat gol.
Lazio sedang kesulitan mencetak gol. Di saat bersamaan, mereka juga kesulitan mencegah lawan mencetak gol.
Ini berbanding terbalik dengan Roma, yang selalu bisa mencetak minimal dua gol di tiap laga dalam empat laga terakhir mereka. Melihat faktor-faktor di atas, meski selalu gagal clean sheet dalam tiga laga terakhir, wajar jika Roma lebih difavoritkan.
Roma memang ditunggu duel penentuan melawan tuan rumah Porto di babak 16 besar Liga Champions, tapi kemenangan di derby selalu menjadi prioritas utama.
Prediksi skor akhir: Lazio 1-2 AS Roma.
Simak catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.
Statistik
HEAD-TO-HEAD (SERIE A)
- Pertandingan: 149
- Lazio menang: 37
- Gol Lazio: 143
- Imbang: 58
- Roma menang: 54
- Gol Roma: 189.
6 PERTEMUAN TERAKHIR
- 29-09-2018 Roma 3-1 Lazio (Serie A)
- 16-04-2018 Lazio 0-0 Roma (Serie A)
- 19-11-2017 Roma 2-1 Lazio (Serie A)
- 30-04-2017 Roma 1-3 Lazio (Serie A)
- 05-04-2017 Roma 3-2 Lazio (Coppa Italia)
- 02-03-2017 Lazio 2-0 Roma (Coppa Italia).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR LAZIO
- 08-02-2019 Lazio 1-0 Empoli (Serie A)
- 15-02-2019 Lazio 0-1 Sevilla (UEL)
- 17-02-2019 Genoa 2-1 Lazio (Serie A)
- 21-02-2019 Sevilla 2-0 Lazio (UEL)
- 27-02-2019 Lazio 0-0 Milan (Coppa Italia).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR ROMA
- 04-02-2019 Roma 1-1 Milan (Serie A)
- 09-02-2019 Chievo 0-3 Roma (Serie A)
- 13-02-2019 Roma 2-1 Porto (UCL)
- 19-02-2019 Roma 2-1 Bologna (Serie A)
- 24-02-2019 Frosinone 2-3 Roma (Serie A).
Berita Video
#JGNBACADESKRIPSI #ONICESPORTS #MPLSEASON2 #OnicVidio #OnicDana #OnicRiderSport #OnicROG #OnicPakeBiznet #PakeBizNet
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 3 Maret 2019
Liga Spanyol 1 Maret 2019, 15:31
-
Prediksi Lazio vs AS Roma 3 Maret 2019
Liga Italia 1 Maret 2019, 15:01
-
Prediksi AC Milan vs Sassuolo 3 Maret 2019
Liga Italia 1 Maret 2019, 14:31
-
Prediksi Manchester United vs Southampton 2 Maret 2019
Liga Inggris 1 Maret 2019, 14:01
-
Prediksi Bournemouth vs Manchester City 2 Maret 2019
Liga Inggris 1 Maret 2019, 13:31
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR