Menghadapi Chievo, Milan masih tanpa beberapa andalan. Robinho, Kevin-Prince Boateng dan Luca Antonini masih berjuang mengatasi cedera. Sementara Daniele Bonera harus absen akibat akumulasi.
Allegri tampaknya tak mau lagi memakai formasi 3-5-2 untuk laga ini. Menumpuk lima gelandang di tengah justru membuat Milan tampil buruk dan tertinggal saat melawan Palermo. Penampilan berbeda kembali muncul setelah Allegri mengubah formasi mereka di babak kedua dan berbuntut dua gol balasan dari Diavolo untuk menyamakan kedudukan.
Formasi 3-4-3 lebih condong membuat Rossoneri tampil seimbang. Abate, Nocerino, Montolivo dan Emanuelson akan mendukung trisula Milan. Bojan, Alexandre Pato dan Stephan El Shaarawy akan ditugaskan membongkar pertahanan rapat Chievo.
Nama terakhir akhir-akhir ini benar-benar menjadi pembeda di skuad Milan. Misalnya, di laga terakhir melawan Palermo, El Shaarawy menjadi penyelamat melalui gol yang ia cetak untuk menghindarkan AC Milan dari kekalahan.
Sementara itu, pergantian pelatih dari Domenico Di Carlo ke legenda klub Eugenio Corini membuahkan hasil. Lima kekalahan beruntun di bawah arah Di Carlo berhasil diperbaiki dengan catatan tiga kemenangan dan lima laga terakhir The Flying Donkeys.
Sama dengan tuan rumah, Chievo pun masih terkendala absennya beberapa pemain akibat cedera. Lorenzo Squizzi, Alberto Paloschi, Gennaro Sardo dan Cesar harus menjalani perawatan. Perubahan bisa jadi terjadi di komposisi tiga jangkar Chievo. Corini akan mengganti Perparim Hetemaj dengan Marco Rigoni.
Perkiraan susunan pemain
AC Milan: Amelia, Mexes, Zapata, Yepes, Abate, Nocerino, Montolivo, Emanuelson, Bojan, Pato, El Shaarawy
Chievo: Sorrentino, Frey, Dainelli, Andreolli, Drame, Guana, L. Rigoni, M. Rigoni, Thereau, Luciano, Pellissier (gl/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Preview: West Ham vs Manchester City, Tekad Tamu
Liga Inggris 3 November 2012, 13:16
-
Preview: AC Milan vs Chievo, El Shaarawy Lagi?
Liga Italia 3 November 2012, 12:00
-
Preview: Barcelona vs Celta Vigo, Menanti Sejarah
Liga Spanyol 3 November 2012, 11:00
-
Preview: Swansea vs Chelsea, Sama-sama Ofensif
Liga Inggris 3 November 2012, 10:00
-
Preview: Manchester United vs Arsenal, Nostalgia RVP
Liga Inggris 3 November 2012, 09:00
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR