
Sementara menunggu hasil racikan Seedorf, Milan harus bergantung kepada Mauro Tassotti saat melawan Verona. Tugas menjadi caretaker bukanlah yang pertama bagi Tassotti, pelatih berusia 53 tahun itu pernah mengemban jabatan serupa di laga pamungkas pada musim 2000-2001. Saat itu Tassotti berhasil membawa Milan meraih hasil imbang melawan AS Roma (juara bertahan saat itu) dengan skor 1-1.
Tentu bukan mengulang hasil imbang yang diharapkan oleh Tassotti kala menghadapi Spezia. Pasalnya yang menjadi lawan kali ini levelnya berada di bawah Milan. Terlebih dengan bermain di San Siro, akan menjadi aib jika gagal menang melawan tim Serie B.
Tassotti yang merupakan mantan bek kanan Milan ini memberikan isyarat akan melakukan perombakan pemain saat kalah 3-4 dari Sassuolo di laga terakhir mereka. Beberapa perubahan terlihat dengan indikasi akan menurunkan Giampaolo Pazzini dan Rami. Sedangkan Honda akan dikembalikan ke posisi aslinya.
Sementara bagi Spezia, bermain di ajang Coppa Italia adalah jalan instan untuk bisa berlaga di pentas Eropa. Dengan alasan itu, klub yang saat ini berada di peringkat ke-9 klasemen Serie B diperkirakan akan tampil fight menurunkan skuat terbaiknya. (bola/mac)
Perkiraan Susunan Pemain

Spezia (3-5-2): Valentini; Lisuzzo, Ceccarelli, Borghese; Madonna, Bovo, Seymour, Sammarco, Migliore; Sansovini, Ebagua.
Head to Head

Lima Laga Terakhir

- 11/12/13 AC Milan 0 - 0 Ajax (Liga Champions)
- 16/12/13 AC Milan 2 - 2 AS Roma (Serie A)
- 22/12/13 Inter Milan 1 - 0 AC Milan (Serie A)
- 06/01/14 AC Milan 3 - 0 Atalanta (Serie A)
- 12/01/14 Sassuolo 4 - 3 AC Milan (Serie A)
- 09/12/13 Spezia 0 - 0 Avellino (Serie B)
- 14/12/13 Varese 4 - 0 Spezia (Serie B)
- 21/12/13 Spezia 2 - 0 Virtus Lanciano (Serie B)
- 26/12/13 Bari 1 - 2 Spezia (Serie B)
- 29/12/13 Spezia 1 - 4 Latina (Serie B)
Komparasi Skuat

- Rata-rata umur skuat: 25,6
- Termuda: 17 (L. Ferrari)
- Tertua: 36 (C. Abbiati)
- Pemain di bawah 21 tahun: 11
- Pemain asing: 15
- Pemain non-Eropa: 9
- Rata-rata umur skuat: 23,8
- Termuda: 17 (N. Galelli)
- Tertua: 32 (A. Lisuzzo)
- Pemain di bawah 21 tahun: 14
- Pemain asing: 11
- Pemain non-Eropa: 10
Prediksi

Pasca pemecatan Allegri, Milan butuh kemenangan guna meningkatkan kepercayaan diri mereka. Turun dengan pemain pelapis sekalipun, kekuatan Milan di atas kertas masih berada di atas Spezia.
Bola.net memprediksi laga akan berakhir dengan kemenangan tipis Milan 1-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Preview: Napoli vs Atalanta, Neraka San Paolo
Liga Italia 15 Januari 2014, 17:01
-
Preview: AC Milan vs Spezia, Ujian Tanpa Nahkoda
Liga Italia 15 Januari 2014, 14:24
-
Preview: Osasuna vs Real Madrid, Ujian Mudah
Liga Spanyol 14 Januari 2014, 10:41
-
Preview: Inter vs Chievo, Beban Harus Menang
Liga Italia 13 Januari 2014, 10:14
-
Preview: Aston Villa vs Arsenal, Kembali ke Puncak
Liga Inggris 13 Januari 2014, 08:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR