
Bola.net - Inter Milan meraih hasil imbang saat menghadapi AC Milan pada leg pertama babak semifinal Coppa Italia 2024/2025, Kamis, 3 April 2025. Derby Milan di San Siro tersebut berakhir dengan skor 1-1.
Milan memimpin lewat gol Tammy Abraham pada menit 47. Inter membalasnya melalui gol Hakan Calhanoglu di menit 67.
Bagaimana performa para pemain Inter dalam Derby della Madonnina tadi malam? Berikut rapor mereka versi Cult of Calcio.
Lini Belakang Inter Milan

Josep Martinez – 6,5
Kiper asal Spanyol ini menunjukkan refleks luar biasa di babak pertama, termasuk penyelamatan impresif dengan kakinya untuk menggagalkan peluang Rafael Leao. Namun, posisinya saat gol pembuka mungkin bisa lebih baik meski bukan sepenuhnya kesalahannya.
Yann Bisseck – 5,5
Awalnya tampil menjanjikan dengan aksi berani yang membuat Theo Hernandez mendapat kartu kuning. Sayangnya, dia kalah duel dari Tammy Abraham dalam proses terjadinya gol lawan.
Stefan de Vrij – 6
Bek asal Belanda ini memberikan performa solid di lini pertahanan dan hampir mencetak gol melalui sundulan.
Alessandro Bastoni – 6,5
Terlibat aktif, baik dalam bertahan maupun menyerang. Hampir mencetak gol spektakuler.
Lini Tengah Inter Milan

Matteo Darmian – 6
Menampilkan permainan yang cukup stabil meski tak terlalu menonjol. Absennya Denzel Dumfries membuat fans merindukan duel panasnya dengan Theo.
Nicolo Barella – 6
Performa yang naik turun dari sang kapten. Beberapa kali kehilangan bola secara tak biasa, tetapi berperan penting dalam gol Calhanoglu dan sempat menguji Mike Maignan dengan tembakan berbahaya.
Hakan Calhanoglu – 7,5
Bermain melawan Milan selalu membangkitkan semangat terbaiknya. Mencetak gol spektakuler dengan satu sentuhan dan melakukan tekel krusial untuk menghentikan Santiago Gimenez.
Davide Frattesi – 5,5
Kesulitan menghadapi Youssouf Fofana dalam duel di lini tengah dan tidak banyak berkontribusi selama 60 menit di lapangan.
Carlos Augusto – 6
Tidak bermain buruk, tetapi gagal memberikan dampak seperti yang biasanya dilakukan Federico Dimarco di sisi kiri.
Lini Depan Inter Milan

Joaquin Correa – 6
Kesulitan menggantikan peran Lautaro Martinez, tetapi setidaknya mencatatkan assist untuk gol penyama kedudukan.
Marcus Thuram – 5,5
Masih mencari performa terbaik setelah cedera. Beberapa umpan yang dia berikan cukup baik, tetapi banyak peluang yang terbuang percuma.
Para Pemain Pengganti Inter Milan

Henrikh Mkhitaryan – 6,5
Pergantian pemain yang mengubah jalannya pertandingan. Kehadirannya langsung meningkatkan performa tim.
Nicola Zalewski – 6,5
Lebih baik dari Augusto di sisi kiri dan turut berperan dalam gol penyeimbang. Hampir mencetak gol kemenangan, tetapi Maignan melakukan penyelamatan gemilang.
Benjamin Pavard – 6
Tampil solid di lini pertahanan dan sukses meredam pergerakan Leao.
Francesco Acerbi – Tidak dinilai karena menit bermainnya terlalu sedikit
Thomas Berenbruch – Tidak dinilai karena menit bermainnya terlalu sedikit
Sumber: Cult of Calcio
Klasemen Serie A
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan dan Lini Serang yang Terdiam
Liga Italia 3 April 2025, 15:54
-
Ketika AC Milan Kehilangan Sentuhan Kreativitas dari Lini Tengahnya
Liga Italia 3 April 2025, 15:30
-
Forza Inter! Calhanoglu Harapkan Dukungan Full di Leg Kedua
Liga Italia 3 April 2025, 14:11
-
AC Milan yang Solid dan Cerdas, Serta Hasil Imbang yang Menjaga Asa
Liga Italia 3 April 2025, 13:46
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR