
Bola.net - David De Gea akhirnya resmi dikenalkan sebagai pemain baru Fiorentina. De Gea jelas tidak buru-buru dalam memilih klub baru dan kini pilihannya jatuh kepada Fiorentina.
De Gea sudah menganggur sejak meninggalkan Manchester United pada musim panas 2023. Kontraknya ketika itu tidak diperpanjang.
Kendati sudah berusia 33, De Gea bukannya tanpa peminat. Eks kiper Atletico Madrid itu dilaporkan diminati klub-klub Arab Saudi, Amerika Serikat, dan Italia.
Sebelumnya, klub Serie A Genoa juga sempat mendekati De Gea, tapi ada kendala perihal gaji. Kini, Fiorentina berhasil mencapai kesepakatan.
Gerak Cepat Fiorentina
Gosip transfer De Gea ke Fiorentina sebenarnya baru mencuat sekitar sepekna terakhir. Fiorentina tampak serius mengejar De Gea, karena itu proses negosiasi berlangsung cepat.
Kini, Sabtu 10 Agustus 2024 dini hari WIB, Fiorentina akhirnya mengumumkan kedatangan De Gea secara resmi. Kiper 33 tahun itu sudah menjalani tes medis.
Menurut kabar yang beredar, De Gea bakal meneken kontrak berdurasi stau tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun lagi. Dia menerima gaji sekitar 3 juta euro di Fiorentina.
David è Viola. ⚜️#Fiorentina #DeGea pic.twitter.com/Y7l2oTRRG9
— ACF Fiorentina (@acffiorentina) August 9, 2024
Profil David De Gea
Nama: David de Gea Quintana
Tanggal lahir: 7 November 1990
Tempat lahir: Madrid, Spanyol
Tinggi: 192 cm
Posisi: Kiper
Karier klub
- 2008-2009 Atletico Madrid B
- 2009-2011 Ateltico Madrid
- 2011-2023 Manchester United
Karier Internasional
- 2004 Spanyol U-15
- 2007 Spanyol U-17
- 2007-2009 Spanyol U-19
- 2009 Spanyol U-20
- 2009-2013 Spanyol U-21
- 2012 Spanyol U-23
- 2014-2020 Spanyol
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selamat! Man City Juara Community Shield 2024 Usai Kalahkan MU Lewat Adu Penalti
Liga Inggris 10 Agustus 2024, 23:52
-
Hasil Manchester United vs Manchester City: Skor 1-1 (Pen. 6-7)
Liga Inggris 10 Agustus 2024, 23:14
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR