Alexander Farnerud membawa Torino unggul lebih dulu, sebelum akhirnya Fredy Guarin menyamakan kedudukan di menit-menit akhir babak pertama.
Ciro Immobile kembali membawa il Toro unggul 2-1, namun Rodrigo Palacio mampu membalasnya dengan cepat. Bahkan ia sempat membawa timnya unggul 3-2 pada menit ke 71. Sayangnya pemain pengganti Nicola Bellomo mencetak gol ketiga sekaligus membuat kedudukan setara. Berikut ulasan singkat pertandingan di atas.
Laga belum memasuki menit lima, La Beneamata harus bermain dengan 10 pemain ketika Samir Handanovic diusir keluar lapangan, usai melakukan pelanggaran keras terhadap Alessio Cerci di kotak penalti.
Wasit pun menunjuk titik putih. Sementara Juan Carrizo masuk mengisi pos penjaga gawang, dan mengorbankan Mateo Kovacic. Namun, Cerci yang juga menjadi algojo penalti tersebut gagal memanfaatkan peluang yang didapatkan.
Akan tetapi, gol yang ditunggu bagi fans Torino akhirnya datang, setelah Alexander Farnerud mengoyak gawang Carrizo pada menit ke 21.
Kendati bermain dengan sepuluh pemain tak membuat Inter mengendorkan serangan. Terhitung dua peluang penting mereka ciptakan. Dan menariknya, Freddy Guarin membuat publik tuan rumah hening, usai mencetak gol penyeimbang sebelum babak pertama berakhir. Tak lama wasit meniupkan peluit berakhirnya 45 menit pertama.
Babak kedua dimulai, Torino yang unggul dalam jumlah pemain terus menekan tim tamu dengan menerapkan ball-possesion. Sementara Inter Milan melakukan taktik serangan balik efektif.
Menit ke 53, il Toro kembali unggul atas La Beneamata. Kali ini tendangan keras Ciro Immobile tidak mampu di atasi Carrizo. Namun, keunggulan tersebut hanya bertahan dua menit, setelah Palacio membuat kedudukan sama kuat.
Gol Palacio membuat tuan rumah bergerilya. Mereka terus menekan pasukan Walter Mazzarri demi mengincar kemenangan. Peluang demi peluang Torino ciptakan, namun tak ada yang berbuah gol.
Keasyikan menyerang membuat Torino melupakan koordinasi lini pertahanan. Alhasil, Palacio justru membuat Inter unggul pada menit ke 71. setelah memanfaatkan umpan silang dari Ishak Belfodil. 3-2.
Upaya terus dilakukan Torino guna meraih kemenangan, atau setidaknya meraih satu poin di kandang sendiri. Usaha tersebut memberikan hasil setelah Nicolla Bellomo sukses menyamakan kedudukan melalui tendangan bebas yang spektakuler dari luar kotak penalti.
Tak lama berselang, wasit akhirnya meniupkan peluit berakhirnya pertandingan. Ambisi Inter guna meraih tiga poin dengan 10 pemain harus tertunda lewat gol penyeimbang Torino pada menit-menit akhir.
Line-up:
Torino: Torino: Padelli; Darmian, Vives, Moretti; D’Ambrosio, Brighi (Bellomo 81'), Gazzi (kartu kuning 32'), Farnerud (kartu kuning 37' + Immobile 49'), Pasquale; Cerci, Barreto (Meggiorini 75').
Internazionale: Handanovic (kartu merah 5'); Rolando, Ranocchia, Juan Jesus; Jonathan, Guarin, Cambiasso (kartu kuning 78'), Taider (kartu kuning 26' + Belfodil 61')), Nagatomo; Kovacic (Carrizo 7'); Palacio (Wallace 81').
Statistik Torino - Internazionale:
Shots: 23-8
Shots on goal: 5-5
Penguasaan bola: 61%-39%
Pelanggaran: 9-13
Corner: 11-2
Offside: 5-0
Kartu kuning: 3-2
Kartu merah: 0-1. (bola/rdt)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AS Roma Konfirmasi Cedera Francesco Totti
Liga Italia 21 Oktober 2013, 20:58
-
Rossi Ternyata Cetak Hattrick Saat Kondisinya Belum 70 Persen
Liga Italia 21 Oktober 2013, 20:37
-
Barzagli Tak Menduga Fiorentina Bisa Comeback
Liga Italia 21 Oktober 2013, 16:10
-
ANALISIS: Torino 3-3 Inter, Dominasi vs Akurasi
Editorial 21 Oktober 2013, 12:29
-
Montella: Rossi Bukan Striker Egois
Liga Italia 21 Oktober 2013, 10:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR