
Sempat diragukan bakal absen pada laga tersebut, Francesco Totti memimpin lini depan AS Roma untuk menggempur pertahanan Cagliari. Namun ketatnya pertahanan tuan rumah membuat para pemain Giallorossi kesulitan menembusnya.
Meskipun kerap ketetaran menghadapi serangan sporadis tuan rumah, AS Roma mampu tampil bersabar dan lebih terorganisir dalam bermain. Peluang emas didapatkan pada menit ke-26 lewat Adem Ljajic, sayang tendangannya masih mampu dibendung kiper Cagliari, Zeljko Brkic.
Pada menit ke-37 suporter AS Roma akhirnya bersorak. Bekerja sama dengan Daniele Verde, Ljajic tak menyia-nyiakan peluang tersebut untuk membawa Roma unggul. Dengan sontekan akurat, pemain Serbia ini mampu menaklukkan Brkic. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Di babak kedua AS Roma mencoba bermain lebih agresif dan meningkatkan intensitas serangan ke pertahanan tuan rumah. Namun justru tuan rumah yang mendapatkan peluang pertama di babak kedua. Beruntung tendangan Albin Ekdal masih mampu diantisipasi Morgan De Sanctis. Begitu pula dengan peluang dari Cop pada menit ke-66, juga mampu diantisipasi De Sanctis.
Di tengah tekanan terus menerus yang dilancarkan tuan rumah, AS Roma justru mampu menggandakan keunggulan. Di awali sebuah serangan balik cepat yang dimotori Verde, Leandro Paredes yang masuk di pertengahan babak kedua mampu menyelesaikannya dengan baik. Tendangannya gagal ditepis oleh Brkic dan membuat tim tamu unggul 2-0
Tertinggal dua gol tak membuat tuan rumah menyerah. Di masa injury tim Cagliari sukses memperkecil kedudukan lewat sundulan Paul-Jose M'Poku Ebunge setelah memanfaatkan umpan lambung Danilo Avelar. Namun sayang , gol tersebut tak menghindarkan tuan rumah dari kekalahan.
Dengan kemenangan tersebut, AS Roma terus menjaga jarak dari pimpinan klasemen sementara Juventus dengan tujuh poin.
Cagliari: Brkic, Donash, Rossettini, Danilo Avelar, Capuano, Gonzales (P. M'Poku 61'), Dessena, Conti, Joao Pedro (Marco Sau 78'), Ekdal, D.Cop (Samuele Longo 84')
Roma: De Santics, Yanga-Mbiwa,Astori, Holebas, Torosidis, Pjanic, Nainggolan, Keita, Totti (A. Sanabria 62'), Verde, Ljajic (Leandro Paredes 74') (bola/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Galeri 8 Februari 2015, 23:53
-
Review: Bungkam Cagliari, Roma Terus Tempel Juve
Liga Italia 8 Februari 2015, 23:00
-
Lawan Juventus, Montella Incar Final
Liga Italia 7 Februari 2015, 21:33
-
Preview: Cagliari vs Roma, Gairah Tiga Poin
Liga Italia 7 Februari 2015, 07:00
-
Destro Ingin Buktikan Kualitasnya di Milan
Liga Italia 6 Februari 2015, 05:46
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR