Berbekal kepercayaan diri setelah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Europa usai menyingkirkan Ajax Amsterdam tengah pekan kemarin, Bianconeri tampil agresif untuk meraih kemenangan ketiga beruntun mereka di ajang Serie A.
Namun semua peluang yang mereka ciptakan tidak dibarengi dengan penyelesaian akhir yang sempurna, di antaranya ketika sundulan Felipe Melo meneruskan crossing hanya melebar, juga sundulan David Trezeguet memanfaatkan crossing Girogio Chiellini di menit 24.
Demikian juga tendangan Alessandro Del Piero yang menyamping di sisi gawang Salvatore Sirigu usai menerima umpan Antonio Candreva, pun tembakan keras Felipe Melo yang tak berhasil menemui sasaran.
Tim tamu menunjukkan determinasi di babak kedua, dan mereka sukses membungkam publik tuan rumah di menit 60. Umpan Fabio Liverani kepada Fabrizio Miccoli di tepi kotak penalti dituntaskan dengan tendangan kaki kanan yang menembus keras sudut atas gawang Alex Manninger.
Juve mampu menyamakan kedudukan tiga menit berselang lewat sundulan Fabio Cannavaro, namun gol itu dianulir wasit karena sudah berada dalam posisi offside.
Kedua kubu pun silih berganti melakukan serangan, namun tim tamu yang justru berhasil menggandakan keunggulan sembilan menit jelang laga usai.
Igor Budan yang masuk menggantikan mencetak gol kedua Palermo ketika ia memanfaatkan kesalahan passing Zdenek Grygera untuk menaklukkan dengan tendangan keras dari jarak dekat.
Gol itu membunuh harapan Juve untuk membalikkan keadaan, dan posisi mereka kini di peringkat empat klasemen digusur Palermo dengan selisih dua poin antara keduanya. (bola/row)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





















KOMENTAR