
Bola.net - Juventus langsung bergerak cepat begitu salah satu beknya, Daniele Rugani, positif terjangkit virus Corona. 121 orang pemain, staf, serta direksi klub langsung mengisolasi dirinya masing-masing termasuk sang presiden, Andrea Agnelli.
Kabar mengenai Rugani yang terjangkit virus yang juga dikenal dengan sebutan COVID-19 itu disampaikan oleh klub pada hari Kamis (13/3/2020). Klub-klub Italia lainnya langsung memasang sikap siaga 1, terutama Inter Milan.
Bagaimana tidak, klub berjuluk Nerazzurri tersebut baru saja menghadapi Juventus dalam laga tunda Serie A akhir pekan kemarin. Mereka langsung melakukan tindakan isolasi meskipun Rugani hanya duduk di bangku cadangan pada pertandingan itu.
Rugani menjadi pemain Serie A pertama yang positif terkena virus Corona. Setelahnya, Manolo Gabbiadini selaku pemain Sampdoria juga dinyatakan mengalami nasib yang sama.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
121 Orang Mengisolasikan Diri
Semua orang yang pernah melakukan kontak dengan Rugani dalam kurun waktu beberapa hari terakhir harus menjalani proses isolasi agar virus tidak menyebar. Aturan tersebut diterapkan oleh Juventus kepada seluruh pemain serta stafnya.
"Menyusul kabar kemarin, mengenai sang pesepakbola, Daniele Rugani positif virus Corona-COVID 19," buka pernyataan klub, seperti yang dikutip dari Football Italia.
"121 orang, termasuk pemain, staf, direktur, rombongan serta karyawan Juventus melakukan masa isolasi di rumah secara sukarela, sesuai dengan permintaan dari pihak kesehatan yang berwenang berdasarkan ketentuan yang berlaku saat ini."
Kebanyakan dari mereka melakukan proses isolasi di J-Hotel. Tempat itu sendiri berdekatan dengan lokasi pusat pelatihan Juventus.
Agnelli Tidak Ketinggalan
Juventus tidak pandang bulu dalam melakukan proses isolasi. Bahkan sang presiden, Andrea Agnelli, mengatakan kalau dirinya juga melakukan hal yang sama.
"Dalam momen gawat medis saat ini, kami juga, sebagai Juventus, ingin melakukan kontribusi dengan pertama-tama mengikuti aturan dan meminta semuanya melakukan hal yang sama: Tetap di rumah. Sejak malam kemarin, saya juga melakukan masa isolasi secara sukarela."
In such a delicate moment, we want to make our contribution. Donate together with Juventus ➡️ https://t.co/94eZuoUWG2#LiveAhead pic.twitter.com/f8YMSmbXrj
— JuventusFC (@juventusfcen) March 12, 2020
Video pernyataan Agnelli diunggah ke media sosial Twitter milik Juventus. Pada kesempatan yang sama, ia juga menggelar aksi penggalangan dana untuk membantu sejumlah rumah sakit yang berada di provinsi Piedmont.
(Football Italia)
Baca Juga:
- Duel Manchester City vs Real Madrid dan Juventus vs Lyon Resmi Ditunda
- Tertarik Rekrut Mauro Icardi, Segini Mahar yang Harus Disiapkan Juventus
- Setelah Rugani, Gabbiadini Kini Dinyatakan Positif Terinfeksi Virus Corona
- Positif Virus Corona, Daniele Rugani: Saya Baik-Baik Saja
- Pasca Rugani Terjangkit COVID-19: Inter Milan Resmi Mengisolasi Skuatnya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Paulo Dybala Segera Teken Kontrak Anyar di Juventus
Liga Italia 13 Maret 2020, 22:50
-
Juventus Intip Peluang Daratkan Gianluigi Donnarumma
Liga Italia 13 Maret 2020, 22:10
-
Cristiano Ronaldo Dipastikan Negatif Virus Corona
Liga Italia 13 Maret 2020, 21:40
-
Merih Demiral Konfirmasikan Dirinya Sehat Walafiat
Liga Italia 13 Maret 2020, 21:23
-
Paulo Dybala Dipastikan Bebas Virus Corona
Liga Italia 13 Maret 2020, 19:27
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR