Bola.net - - Milan Skriniar mengaku ingin memberikan kontribusi besar selama mengenakan seragam Inter Milan. Pemain Slovakia ini berharap bisa mengantarkan Nerazzurri lolos ke Liga Champions.
Skriniar bergabung dengan Inter pada musim panas ini setelah ditebus dari Sampdoria. Bek berusia 22 tahun ini langsung menunjukkan performa yang menjanjikan di lini belakang Inter.
Skriniar sudah membantu Inter meraih dua kemenangan di Serie A termasuk saat mengalahkan AS Roma. Inter menang dengan skor telak 3-1 di Olimpico.
Inter ingin mencapai prestasi terbaik selama menjadi pemain Inter. Targetnya adalah membawa tim biru hitam lolos ke kompetisi tertinggi antarklub Eropa.
"Musim ini dimulai dengan baik dan saya berharap terus berlanjut seperti ini baik untuk Inter maupun tim nasional saya," kata mantan bek Sampdoria kepada Mediaset Premium.
"Saya selalu ingin membantu tim dan pada gilirannya mereka membantu saya. Mungkin karena itulah saya menyatu dengan baik di Inter, mudah bermain dengan rekan setim yang hebat seperti mereka.
"Ada beberapa bek tengah di tim dan terserah kepada pelatih untuk memutuskan siapa yang bermain. Kami harus mencoba memenangkan setiap pertandingan dan kemudian melihat di mana kami berada. Tujuannya adalah kualifikasi Liga Champions, tapi kami harus menjalani pertandingan demi pertandingan."
Inter saat ini berada di posisi runner up dengan koleksi enam poin dari dua pertandingan. Mereka akan kembali beraksi di Serie A setelah jeda internasional dengan menerima kunjungan tim promosi SPAL.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontrak Baru dan Kenaikan Gaji untuk Alex Sandro
Liga Italia 3 September 2017, 14:38
-
Chiellini Diragukan Tampil Melawan Barcelona
Liga Champions 3 September 2017, 13:32
-
Skriniar Ingin Bantu Inter Lolos ke Liga Champions
Liga Italia 3 September 2017, 05:30
-
Presiden Torino Tak Pernah Takut Kehilangan Belotti
Liga Italia 3 September 2017, 02:30
-
Ini Kontrak Yang Disiapkan Juventus Untuk Emre Can?
Liga Italia 2 September 2017, 20:15
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 10 Januari 2026, 08:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR