Stramaccioni Sebut Masalah Inter di Mental

Stramaccioni Sebut Masalah Inter di Mental
Andrea Stramaccioni. (c) AFP
Bola.net - Begitu Inter dihajar AS Roma di kandang sendiri pagi ini, pelatih Andrea Stramaccioni menyebut timnya sedang punya problem psikologis.

La Beneamata dipaksa Il Lupi bertekuk lutut di Giuseppe Meazza Senin (03/9) skornya pun tak tanggung-tanggung 1 berbanding 3 gol.

"Dalam sebagian besar laga ini kami tak bermain bagus. Saya pikir ini lebih pada problem psikologis ketimbang dari sisi sepak bola," ucap Strama di Football-Italia.net.

Allenatore muda itu juga menggarisbawahi bahwa gol Pablo Osvaldo yang menjatuhkan spirit Inter. Gol yang tercipta ketika Nerazzurri belum siap menyambut babak kedua.

"Kami tak boleh kebobolan gol seperti itu di rumah sendiri. Karena akan sulit membalikkan efek psikologisnya. Namun kami memang tim baru jadi lembaran baru juga harus segera dibuka." (foti/lex)

BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL