Bola.net - CFO AC Milan Zvonimir Boban menegaskan klub bahagia dengan Stefano Pioli dan tak mau dikaitkan lagi dengan Carlo Ancelotti.
Milan mengawali musim ini dengan menunjuk Marco Giampaolo sebagai pelatih barunya. Sayangnya keputusan itu terpaksa dianulir dalam waktu singkat.
Kinerjanya dianggap sangat tidak memuaskan. Giampaolo akhirnya dipecat setelah hanya menukangi AC Milan dalam tujuh pertandingan saja.
Manajemen Rossoneri akhirnya mengangkat Pioli sebagai pelatih baru bagi Giacomo Bonaventura dkk. Meskipun, pada awalnya mereka disebut ingin memakai jasa Luciano Spalletti.
Pujian untuk Pioli
Stefano Pioli memang belum bisa membuat Milan langsung terbang tinggi. Sejauh ini, dari tiga pertandingan, ia baru meraih tiga kemenangan, tiga hasil imbang dan tiga kali kalah.
Namun demikian Boban menegaskan bahwa Milan bahagia dengan kinerja Pioli sejauh ini. Ia mendukung penuh sang allenatore, sama seperti yang dilakukan oleh Paolo Maldini sebelumnya.
“[Direktur teknik Paolo] Maldini mengatakan sesuatu yang jujur dan benar, bahwa ada keharmonisan antara pelatih, klub, dan pemain," tuturnya pada Radio Anch’io Sport.
“Ia tiba di saat yang sangat sulit, tetapi dalam waktu singkat, ia mengerti banyak hal. Kami sangat senang dengan pekerjaannya," tegasnya.
Tidak Pantas
AC Milan sebelumnya sempat dikait-kaitkan dengan Carlo Ancelotti. Bahkan sebelum ia didepak dari Napoli.
Sebab Ancelotti adalah sosok pelatih yang sangat berpengalaman. Ia juga merupakan legenda klub tersebut.
Boban mengakui Ancelotti memang berkualitas. Akan tetapi ditegaskannya Milan tak mau dikaitkan dengan Ancelotti karena klub sudah memiliki Pioli.
“Milan adalah rumah Ancelotti. Tapi sekarang, untuk mengaitkan nama Ancelotti dengan Milan, saya merasa itu tidak pantas," tegas pria asal Kroasia ini.
(Radio Anch’io Sport)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sudah Ada Pioli, Milan Tak Mau Dikaitkan Dengan Ancelotti
Liga Italia 17 Desember 2019, 19:24 -
Masih Cinta, Para Mantan Beri Ucapan Selamat Ulang Tahun ke AC Milan
Liga Italia 17 Desember 2019, 11:05 -
Eks Direktur Ungkap Permasalahan AC Milan Selama Ini
Liga Italia 17 Desember 2019, 10:20 -
Boban Yakin Ibrahimovic Bisa Tuntun Milan ke Jalan yang Benar
Liga Italia 16 Desember 2019, 23:36 -
Video: Reuni Para Legenda AC Milan di San Siro
Open Play 16 Desember 2019, 19:49
LATEST UPDATE
-
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR