Bola.net - - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso menuntut anak asuhnya untuk tampil maksimal jelang partai Derby Della Madonina nanti malam. Gattuso menyebut ia tidak mau mendengarkan satupun alibi dari para pemainnya untuk tidak bermain maksimal jelang laga nanti.
AC Milan akan melakoni laga krusial pada nanti malam. Mereka akan menghadapi tetangga mereka, Inter Milan di pertandingan Giornata ke 27 Serie A musim ini.
Kubu Rossonerri sendiri memang tengah tampil prima belakangan ini. Mereka tidak terkalahkan di 13 pertandingan terakhir mereka, di mana mereka sukses melaju ke Final Coppa Italia setelah menyingkirkan Lazio melalui babak adu penalti.
Gattuso pimpin Milan rayakan kemenangan atas Lazio.
Jelang laga krusial ini, Gattuso menuntut anak asuhnya untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya dan ia tidak mau melihat ada anak asuhnya yang malas-malasan. "Sebagai pemain, saya mungkin bisa lebih santai saat menghadapi partai Derby, namun situasinya berbeda ketika saya menjadi pelatih," buka Gattuso seperti yang dikutip Football Italia.
"Kami harus tetap rendah hati dan menghormati Inter Milan. Mereka mungkin diperbolehkan untuk terpeleset, namun hal itu tidak berlaku bagi kami."
"Kami tidak boleh menahan diri kami. Saya tidak mau mendengar alasan kelelahan dari pemain saya, saya tidak mau mendengar satupun alibi. Saya mau para pemain starter saya harus 'terbakar' semangatnya di semua aspek." tutup legenda Milan tersebut.
Baca Juga:
- Prediksi AC Milan vs Inter Milan 5 Maret 2018
- Data dan Fakta Serie A: AC Milan vs Inter Milan
- Spalletti: Milan Mulai Kembali Menjadi Milan yang Sebenarnya
- Spalletti Minta Pemain Inter Pasang Wajah Bengis saat Hadapi Milan
- Spalletti: Jumlah Poin Membuktikan Kami Lebih Baik dari Milan
- Suso: Menang Derby, Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Raiola: Donnarumma Bisa Pindah ke Klub Sesama Serie A
Liga Inggris 4 Maret 2018, 04:40
-
Tiga Hal Ini Buat Gattuso Takut Hadapi Derby
Liga Italia 4 Maret 2018, 03:30
-
Gattuso Samakan Derby Dengan Partai Final
Liga Inggris 4 Maret 2018, 03:10
-
Tatap Derby, Gattuso: Saya Tidak Butuh Alibi
Liga Italia 4 Maret 2018, 02:50
-
Bukan Milan, Ini Dua Tim Serie A Yang Ingin Diperkuat Balotelli
Liga Italia 4 Maret 2018, 02:10
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR