
Bola.net - Stefano Pioli menegaskan bahwa AC Milan sudah berada di jalur yang tepat menuju kebangkitan. Mereka hanya perlu melangkah perlahan, menjaga fokus dari satu laga ke laga berikutnya.
Milan sempat melaju sempurna dengan rangkaian kemenangan sejak awal musim, sampai akhirnya ditahan imbang AS Roma 3-3 akhir pekan lalu. Hasil ini mengecewakan, tapi setidaknya Milan tidak kalah.
Lalu Jumat (30/10/2020) nanti, Milan bakal menjamu Sparta Praha pada matchday 3 Grup H Liga Europa. Pioli ingin skuadnya fokus penuh pada laga ini dan melupakan hasil kontra Roma kemarin.
Apa katanya? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Sudah di jalur yang tepat
Pertama-tama, Pioli menegaskan bahwa Milan harus tampil ekstra di Liga Europa. Tidak ada lawan mudah di grup kali ini, selain Sparta Praha masih ada Celtic dan Lille.
Sebab itu, Pioli yakin timnya tidak akan terlalu lama menyesali hasil imbang kontra Roma kemarin. Sekarang mereka harus langsung fokus ke Liga Europa.
"Kami berada dalam grup yang rumit, kami harus menjaga level performa kami. Kami akan menghadapi lawan tangguh, tantangan yang sulit," buka Pioli di laman resmi AC Milan.
"Kami bermain baik saat lawan Roma kemarin, kami ingin mendapatkan tiga poin tapi sayangnya gagal. Namun, kami merasa bahwa kami sudah berada di jalur yang tepat."
Tidak puas hanya imbang
Meski tidak mau terlalu lama menyesali hasil kontra Roma kemarin, Pioli pun mengatakan bahwa timnya kecewa dengan hasil itu. Milan hanya ingin menang, imbang saja tidak cukup.
Sekarang, Pioli mengindikasikan bakal ada sejumlah rotasi pada duel kontra Sparta Praha nanti.
"Penting bahwa tim kami tidak puas hanya dengan hasil imbang. Pertandingan kemarin melelahkan baik secara fisik maupun mental, jadi wajar jika kami akan membuat sejumlah perubahan nanti," lanjut Pioli.
"Saya tidak senang bicara soal perombakan, kami mencoba bersiap sebaik mungkin," tandasnya.
Sumber: AC Milan
Baca ini juga ya!
- Kontrak Baru Belum Kelar, Milan Agendakan Pertemuan Baru Dengan Calhanoglu
- Barisan Pemain Terbaik Sepanjang Sejarah AC Milan (Bagian 2)
- Barisan Pemain Terbaik Sepanjang Sejarah AC Milan (Bagian 1)
- Bikin Kontroversi, Wasit Laga AC Milan vs AS Roma 'Dirumahkan' Selama Sebulan
- Kessie: Milan Sudah Berada di Jalan yang Benar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming AC Milan vs Sparta Praha di Vidio
Liga Eropa UEFA 29 Oktober 2020, 23:23
-
Seruan Ibrahimovic untuk Kalahkan Covid-19: Kalian Bukan Zlatan, Patuhilah Aturan
Bolatainment 29 Oktober 2020, 23:10
-
Sedang Pede, AC Milan Siap Belanja Lagi di Bursa Transfer Januari
Liga Italia 29 Oktober 2020, 07:00
-
Tidak Puas dengan Hasil Imbang, Bukti Bahwa AC Milan Sudah Kembali
Liga Italia 29 Oktober 2020, 05:00
-
Kontrak Baru Belum Kelar, Milan Agendakan Pertemuan Baru Dengan Calhanoglu
Liga Italia 28 Oktober 2020, 22:15
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR