Bola.net - - Keylor Navas nampaknya mulai mempersiapkan diri untuk move on dari Real Madrid. Sang kiper dikabarkan sudah mulai membuka pembicaraan dengan salah satu klub elit Eropa yang akan menjadi destinasi karir berikutnya.
Navas sendiri pertama kali bergabung dengan Real Madrid pada tahun 2014. Ia dibeli El Real dari Levante setelah tampil mengesankan bersama Timnas Kosta Rika di Piala Dunia 2014 silam.
Empat tahun menjadi starter reguler di Real Madrid, Navas menghadapi situasi yang pelik musim ini. Ia harus tersingkir dari bawah mistar gawang Madrid setelah kedatangan Thibaut Courtois di musim panas nanti.
Dilansir Don Balon, Navas sudah menerima kenyataan bahwa ia bakal terus menjadi pilihan nomor dua di Real Madrid. Untuk itu ia memutuskan untuk hengkang dari Santiago Bernabeu di musim panas nanti.
Klub manakah yang akan diperkuat oleh Navas musim depan? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pindah ke Italia
Menurut laporan itu, Navas saat ini tengah bernegosiasi dengan klub asal Italia, Juventus.
Navas sendiri sejatinya sejak awal musim kemarin cukup sering dikaitkan dengan Juventus. Mantan rekan setimnya, Cristiano Ronaldo mengajaknya untuk bergabung dengan Si Nyonya Tua.
Pada saat itu Navas menolak karena ia masih mendapatkan kesempatan untuk bermain di bawah mistar gawang Madrid. Namun dengan kondisi Madrid saat ini, ia memilih untuk mendengarkan tawaran dari juara Serie A tersebut.
Jadi Yang Utama
Ada alasan khusus mengapa Navas ingin pindah ke Juventus. Tim asal Turin itu menjanjikannya menjadi kiper inti mereka musim depan.
Tim berjuluk Bianconeri itu diberitakan tidak puas dengan kinerja Wojciech Szczesny. Kiper asal Polandia itu kerap membuat blunder sehingga timnya tersingkir dari Liga Champions musim ini.
Navas yang tiga tahun terakhir membawa Real Madrid menjadi juara Liga Champions dinilai bakal menjadi tambahan yang bagus untuk skuat mereka musim depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Benfica Tidak Akan Jual Joao Felix ke Juventus Atau MU
Liga Champions 25 April 2019, 23:31 -
Tinggalkan Real Madrid, Ini Klub Destinasi Keylor Navas Berikutnya
Liga Italia 25 April 2019, 22:00 -
Lukaku Bermimpi Untuk Hijrah ke Serie A
Liga Inggris 25 April 2019, 19:04 -
Ronaldo Siap Menyambut Kedatangan Guardiola ke Juventus
Liga Champions 25 April 2019, 14:30 -
Bukan Barcelona, Ini 3 Tim yang Tekor Selama Bursa Transfer 2018/19
Editorial 25 April 2019, 14:02
LATEST UPDATE
-
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR