Bola.net - Momen yang terjadi pada tanggal 22 Desember 2019 mungkin akan sulit dilupakan oleh sebagian besar fans AC Milan. Sebab di hari itu, mereka melihat tim kesayangannya dihajar habis-habisan oleh Atalanta dengan skor 0-5.
Kala itu, Milan sudah ditukangi oleh Stefano Pioli namun belum diperkuat Zlatan Ibrahimovic yang baru tiba pada bulan Januari 2020. Mereka memainkan skuad inti secara utuh dan berharap bisa mengubah peruntungan lewat kemenangan.
Klub berjuluk Rossoneri tersebut berhasil melewati laga dalam kondisi yang baik. Mereka meninggalkan lapangan dengan 11 orang pemain. Tidak ada yang diganjar kartu merah. Kendati demikian, mereka tetap kalah memalukan.
Pemain Atalanta, Josip Ilicic, sukses menjadi mimpi buruk Milan dengan dua golnya. Sementara tiga lainnya dibagi rata oleh Papu Gomez, Mario Pasalic, dan Luis Muriel. Di akhir pertandingan, Milan kalah dengan skor 0-5.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Titik Balik AC Milan
Siapa sangka kalau kekalahan itulah yang justru mengubah peruntungan Milan? Setahun lebih momen itu terlewati, dan sekarang Rossoneri sedang memuncaki klasemen dengan jarak tujuh angka dari juara bertahan, Juventus.
Sang gelandang, Franck Kessie, mengungkapkan apa yang terjadi di balik layar Milan pasca kekalahan tersebut. Pria berkebangsaan Pantai Gading itu mengatakan kalau Milan berubah semenjak momen itu.
"Laga itu adalah titik balik kami. Kami adalah Milan dan tidak boleh menunjukkan impresi yang buruk. Sejak hari itu, ada yang berubah," ucapnya kepada Il Giornale.
"[Stefano] Pioli menjelaskan apa yang dia inginkan dari kami. Tim mengikutnya dan kami melakukannya sepanjang waktu sekarang. Kami mengikuti gagasannya," lanjutnya.
Pergantian Formasi Membuat Perubahan
Ketika dikalahkan Atalanta pada tahun 2019 lalu, Milan masih mengusung formasi 4-3-3. Namun seiring berjalannya waktu, Pioli melakukan perubahan dan kini Rossoneri nampak mulai nyaman dengan skema 4-2-3-1.
"Bermain dengan dua gelandang memberikan kami rasa percaya diri yang lebih dan juga mengembangkan performa dari para pemain bertahan," tambah Kessie.
"Kami harus berterima kasih terhadap mereka yang skeptis. Mereka memotivasi kami setiap harinya, mereka bagaikan vitamin buat kami," tutup pria berusia 24 tahun tersebut.
Setelah ini, Milan akan kembali melanjutkan upaya untuk mengejar Scudetto pertamanya sejak tahun 2011 lalu. Pada Selasa (19/1/2021) mendatang, mereka akan bertamu ke Sardegna Arena guna bertemu dengan Cagliari.
(Football Italia)
Baca Juga:
- Tinggalkan Chelsea, Fikayo Tomori Merapat ke AC Milan?
- Soualiho Meite Resmi jadi Rekrutan Pertama AC Milan Januari Ini
- Gokil! Belum Berniat Pensiun, Zlatan Ibrahimovic Siap Perpanjang Kontrak di AC Milan
- Ibrahimovic: Tidak Normal Donnarumma tak Pernah Main di Liga Champions
- Cerita Ibrahimovic Kala Terinfeksi COVID-19: Ngobrol Dengan Tembok dan Mudah Lelah
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Titik Balik AC Milan adalah Ketika Dipermalukan Sedemikian Rupa oleh Atalanta
Liga Italia 16 Januari 2021, 22:01
-
Tinggalkan Chelsea, Fikayo Tomori Merapat ke AC Milan?
Liga Inggris 16 Januari 2021, 12:20
-
Soualiho Meite Resmi jadi Rekrutan Pertama AC Milan Januari Ini
Liga Italia 16 Januari 2021, 05:00
-
Gokil! Belum Berniat Pensiun, Zlatan Ibrahimovic Siap Perpanjang Kontrak di AC Milan
Liga Italia 16 Januari 2021, 04:40
-
Ibrahimovic: Tidak Normal Donnarumma tak Pernah Main di Liga Champions
Liga Italia 16 Januari 2021, 02:52
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR