
Bola.net - Gelandang Juventus, Aaron Ramsey girang melihat timnya mengalahkan SPAL dini hari tadi. Ramsey menyebut bahwa kemenangan ini sangat penting untuk timnya saat ini.
Seperti yang sudah diketahui, Juventus saat ini bersaing ketat dengan Inter Milan dan Lazio untuk gelar Scudetto. Kedua tim ini saling kejar-mengejar di klasemen Serie A.
Juventus sendiri berhasil menjaga jarak dengan Inter pada dini hari tadi. Mereka berhasil mengalahkan SPAL dengan skor 2-1 sehingga jarak mereka dengan Inter dan Lazio kini menjadi empat poin.
Ramsey mengaku senang bisa membantu timnya mengalahkan SPAL. "Ini adalah kemenangan yang besar bagi kami," buka Ramsey kepada Sky Sports Italia.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Laga Sulit
Ramsey sendiri menilai bahwa SPAL bukanlah lawan yang mudah ditaklukan meski mereka berada di dasar klasemen Serie A.
Ia menilai tim-tim seperti SPAL ini selalu sulit ditaklukan terutama ketika mereka bermain di kandang mereka.
"Saya rasa kami selalu sulit menang di stadion-stadion seperti ini. Jadi sangat penting bagi kami untuk mengikuti rencana yang sudah ditetapkan."
Modal Bagus
Ramsey menyebut bahwa Juventus akan menghadapi pekan yang berat setelah ini.
Untuk itu sebuah kemenangan bisa menjadi modal penyemangat mereka untuk melakoni laga ini.
"Hari ini kami berhasil mendapatkan tiga poin. Ini pekan yang penting bagi kami, dan kemenangan ini adalah cara yang tepat untuk mengawali pekan ini." ujarnya.
Laga Berikutnya
Juventus sendiri ditunggu dua laga krusial dalam tujuh hari ke depan.
Pertama-tama mereka harus menghadapi Lyon di leg pertama babak 16 besar UCL sebelum menghadapi Inter Milan di Serie A.
(Sky Sports Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Batistuta Ucapkan Selamat Pada Ronaldo Usai Samai Rekornya di Serie A
Liga Italia 23 Februari 2020, 22:18
-
Highlights Serie A: SPAL 1-2 Juventus
Open Play 23 Februari 2020, 10:17
-
Kebobolan gol Penalti, Bos Juventus Kesal Bukan Main Terhadap VAR
Liga Italia 23 Februari 2020, 09:30
-
Sarri Tunjukkan Sikap Pesimis Soal Peluang Juventus di Liga Champions
Liga Champions 23 Februari 2020, 09:29
-
Klasemen Serie A Sebelum Ditunda Karena Virus Corona: Juventus di Puncak Klasemen
Liga Italia 23 Februari 2020, 06:32
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR