Bola.net - - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso genap berusia 40 tahun pada Selasa (9/1/2018) ini. Pada usia tersebut Gattuso mendapat sebuah surat spesial dari mantan pelatih yang mengasuhnya, Carlo Ancelotti.
Ancelotti secara spesial menuliskan surat yang lebih tepat disebut sebagai ucapan selamat ulang tahun, di media asal Italia, Gazzetta dello Sport.
Dalam tulisannya tersebut, Ancelotti menilai Gattuso adalah sosok yang layak untuk mendapatkan ucapan selamat atas perayaan ulang tahunnya. Sebab, selama ini dia sudah memberikan dedikasi yang besar pada sepak bola.
"40 tahun adalah momen untuk melakukan refleksi, ada banyak waktu yang terlewati untuk Anda ingat dan ada cukup waktu di depan untuk mengukir sebuah prestasi," kata Ancelotti.
"Sekarang saya melihat Anda berada di bangku cadangan Milan dan Anda lakukan tindakan yang gila: Anda berteriak, Anda membentak dan membujuk pemain Anda. Saya rasa Anda orang yang tepat di tempat yang tepat," sambungnya.

Dengan karakter yang dimiliki oleh Gattuso, Ancelotti begitu yakin bahwa dia bisa jadi sosok yang tepat untuk Milan. Semangat dan antusiasme dalam diri Gattuso bisa memberikan energi ekstra bagi Milan yang kini banyak dihuni pemain muda.
Karakter itu pula yang selama ini selalu dikagumi oleh Ancelotti pada sosok Gattuso, bahkan sejak masih jadi pemain.
"Dia adalah petarung saja di lapangan. Saya tidak pernah melihat Anda menyerah, tidak pernah melihat Anda meninggalkan lapangan dengan baju yang bersih, tidak pernah melihat Anda ogah bertarung," tandas Ancelotti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ulang Tahun ke-40, Surat Spesial dari Ancelotti untuk Gattuso
Liga Italia 9 Januari 2018, 17:31
-
Sebut seperti Rumah Sendiri, Pato Buka Peluang Kembali ke Milan
Liga Italia 9 Januari 2018, 15:17
-
Suporter Milan Diminta Abaikan Rayuan Buffon Pada Donnarumma
Liga Italia 9 Januari 2018, 11:05
-
Milan Tegaskan Bonucci Berstatus 'Not For Sale'
Liga Italia 9 Januari 2018, 10:43
-
Gattuso: Mungkin Tiga Tahun Lagi Saya Berhenti Melatih
Liga Italia 9 Januari 2018, 09:24
LATEST UPDATE
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
-
Stiker Presiden di WhatsApp, Bisa Dipidana? Ini Penjelasan Menteri Hukum
News 6 Januari 2026, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR