
Bola.net - Manajer AC Milan, Stefano Pioli mengomentari kemarahan Zlatan Ibrahimovic dini hari tadi. Pioli menegaskan bahwa keputusan yang ia ambil merupakan yang terbaik untuk kepentingan Ibra.
Dini hari tadi, AC menghadapi Bologna di Giornata ke-34 Serie A. Pada laga itu, Zlatan Ibrahimovic dipasang sebagai starter oleh Pioli.
Namun pada menit ke 62, Zlatan ditarik keluar dan digantikan oleh Rafael Leao. Namun striker gaek itu terlihat marah saat sang manajer memutuskan untuk menariknya keluar.
Namun Pioli menanggapi santai kemarahan Zlatan tersebut. "Dia [Zlatan] mengatakan sesuatu dan sejujurnya saya tidak memahami apa yang ia katakan," ujar Pioli kepada DAZN.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Keputusan Logis
Pioli menilai bahwa keputusannya untuk menarik keluar Zlatan itu merupakan keputusan yang tepat.
Ia menilai kondisi Zlatan saat ini tidak memungkinkan untuk terus bermain penuh dari waktu ke waktu, sehingga ia harus diistirahatkan.
"Saat ini kami bermain hampir setiap tiga hari sekali. Dia [Zlatan] juga baru pulih dari cedera, jadi saya rasa normal ketika saya mengistirahatkannya sekali-kali."
Puji Kessie
Pada kesempatan ini, Pioli juga memberikan pujian kepada Franck Kessie. Ia menilai sang gelandang sudah bertransformasi menjadi sosok yang luar biasa bagi Rossonerri.
"Franck adalah gelandang modern yang komplet, di mana ia bisa bertahan dan membantu serangan dengan sama baiknya."
"Dia berada di puncak kebugarannya dan ia memiliki dampak yang besar. Ia selalu siap dan selalu membantu memotivasi rekan-rekannya. Ia sudah menjadi pemimpin baru di tim ini." ujarnya.
Laga Berikutnya
AC Milan kini mulai mempersiapkan diri untuk pertandingan Giornata ke-35 Serie A.
Rossonerri dijadwalkan akan berhadapan dengan Sassuolo pada hari Rabu (22/7) dini hari nanti.
(DAZN)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilatih Stefano Pioli itu Berkah untuk AC Milan
Liga Italia 19 Juli 2020, 11:20 -
Girangnya Hakan Calhanoglu Lihat AC Milan Bantai Bologna
Liga Inggris 19 Juli 2020, 11:00 -
Zlatan Ibrahimovic Marah-Marah Saat Diganti, Begini Respon Stefano Pioli
Liga Italia 19 Juli 2020, 10:40 -
Akhirnya AC Milan Kini Jadi Tim yang Sesungguhnya
Liga Italia 19 Juli 2020, 10:20 -
AC Milan Habisi Bologna 5-1, Milanisti: Kalian Semua Keren
Liga Italia 19 Juli 2020, 06:51
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02 -
Bos MU: Sunderland Berpotensi Bikin Prahara di Old Trafford!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 19:28 -
MU vs Sunderland: Ruben Amorim Berharap Tuah 2 Pemain Setan Merah Ini
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 18:32 -
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR