
Bola.net - Paris Saint-Germain (PSG) tampil produktif pada musim 2022/2023. Sebanyak 50 gol sudah dibukukan penggawa Les Parisiens dari 3 kompetisi berbeda.
Tiga kompetisi yang dimaksud yakni Ligue 1, Liga Champions dan Piala Super Prancis atau Trophee des Champions 2022. Catatan terbanyak tentu di Ligue 1 dengan 32 gol.
Menariknya, 80 persen gol PSG pada ketiga ajang tersebut dicetak oleh 3 pemain bintangnya. Mereka adalah Lionel Messi, Neymar dan Kylian Mbappe.
Berikut 3 penyumbang gol terbanyak PSG pada kompetisi musim 2022/2023. Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Lionel Messi

Lionel Messi mencetak total 11 gol dari 15 kali penampilannya bersama PSG musim ini. Rinciannya 6 gol di Ligue 1, 4 gol Liga Champions dan sisanya di Piala Super Prancis.
Lionel Messi memang belum kehilangan ketajamannya bersama PSG musim ini. Dia juga menyumbang 12 assist untuk Les Parisiens.
Artinya, Lionel Messi sudah terlibat dalam 23 gol PSG. Dalam daftar ini, dia menjadi pemain dengan kontribusi gol terbanyak ketiga.
Neymar

Neymar juga tidak kalah produktif dengan Lionel Messi. Bintang asal Brasil tersebut sudah menyumbang 13 gol untuk PSG sejauh ini.
Gol terbanyak Neymar dicetak di Ligue 1. Dia menyumbang hingga 9 gol untuk PSG pada ajang Liga Prancis tersebut.
Sementara di Liga Champions dan Piala Super Prancis, Neymar mencetak masing-masing 2 gol. Eks pemain Barcelona itu juga menyumbang 10 assist.
Kylian Mbappe

Kylian Mbappe masih menjadi pencetak gol terbanyak PSG musim ini. Sebanyak 16 gol disumbangkan mantan pemain AS Monaco tersebut.
Gol tersebut dibukukan Kylian Mbappe dalam 2 ajang berbeda yakni Liga Champions dan Ligue 1. Dia belum pernah diturunkan pada ajang Piala Super Prancis.
Kylian Mbappe juga masih memimpin daftar top skor sementara Ligue 1. Dia mencetak 10 gol dari 11 pertandingan.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Bukan Zidane, Eks Bos Prancis Ini Sebut Messi Sebagai Pemain Paling Luar Biasa yang Pernah Dilihatny
- Messi Bersinar, PSG Menang, Lolos 16 Besar Liga Champions
- Juventus Kandas di Liga Champions, Mau Kejar Liga Europa atau Fokus Serie A Saja?
- PSG 7-2 Maccabi Haifa: Trio Messi, Neymar, Mbappe Sumbang 5 Gol dan 4 Assist, Istimewa!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Penyumbang Gol Terbanyak PSG, Kylian Mbappe Paling Gacor
Liga Eropa Lain 26 Oktober 2022, 22:09
-
Messi Bersinar, PSG Menang, Lolos 16 Besar Liga Champions
Open Play 26 Oktober 2022, 15:11
-
Juventus Kandas di Liga Champions, Mau Kejar Liga Europa atau Fokus Serie A Saja?
Liga Champions 26 Oktober 2022, 11:43
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR