
Bola.net - PSG sukses menjuarai Trophee des Champions alias Piala Super Prancis 2023 usai membungkam Toulouse dengan skor 2-0 dalam laga yang digelar di Parc des Princes, Paris, Kamis (4/1/2024) dini hari WIB.
PSG sudah berhasil membuka keunggulan ketika laga baru berjalan tiga menit lewat sontekan bintang asal Korea Selatan, Lee Kang-in meneruskan umpan tarik yang dikirim Ousmane Dembele.
PSG baru bisa menggandakan skor di menit ke-44 berkat gol sang bintang, Kylian Mbappe. Mendapat umpan dari Bradley Barcola, Mbappe sempat meliuk-liuk sebelum melepas tembakan yang berbuah gol.
Memasuki babak kedua, PSG sedikit mengendurkan tempo permainan mereka. Sayang, situasi ini gagal dimanfaatkan Toulouse untuk memperkecil ketinggalan. Skor 2-0 pun tak berubah hingga peluit panjang berbunyi.
PSG pun berhak menjadi juara untuk kali ke-12 sepanjang sejarah. Secara luar biasa, PSG selalu tampil di ajang ini sejak 2013 silam dan sukses menjadi juara dalam 10 dari 11 edisi di antaranya.
Susunan Pemain

PSG: Gianluigi Donnarumma; Achraf Hakimi, Marquinhos, Milan Skriniar (Lucas Beraldo 71'), Lucas Hernandez; Warren Zaïre Emery, Vitinha, Lee Kang-in; Ousmane Dembele (Marco Asensio 66'), Kylian Mbappe, Bradley Barcola (Randal Kolo Muani 66').
Pelatih: Luis Enrique.
Toulouse: Guillaume Restes; Christian Mawissa (Waren Kamanzi 76'), Rasmus Nicolaisen, Moussa Diarra, Gabriel Suazo; Vincent Sierro (Ibrahim Cissoko 76'), Stijn Spierings, Cristian Casseres Jr; Arom Donnum (Frank Magri 66'), Thijs Dallinga, Cesar Gelabert (Naatan Skytta 66').
Pelatih: Carles Martinez.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil AS Roma vs Cremonese: Skor 2-1
Liga Italia 4 Januari 2024, 05:09
-
Hasil Piala Super Prancis 2023: PSG Juara Usai Bungkam Toulouse 2-0
Liga Eropa Lain 4 Januari 2024, 04:41
-
Hasil Real Madrid vs Real Mallorca: Skor 1-0
Liga Spanyol 4 Januari 2024, 03:21
-
Hasil Timnas Indonesia vs Libya: Skor 0-4
Tim Nasional 2 Januari 2024, 22:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR