
Bola.net - Rumor bergabungnya Lionel Messi ke PSG dibenarkan oleh keluarga pemilik klub Prancis tersebut yang berasal dari Qatar, Khalid bin Hamad bin Khalifa Al-Thani.
Seperti diberitakan sebelumnya, Barcelona resmi mengumumkan bahwa Lionel Messi tak bakal memperpanjang kontraknya dan kini bisa pergi secara gratis ke klub lain.
Mendengar kabar tersebut, PSG pun bergerak cepat untuk mendekati Messi. Upaya mereka pun diklaim membuahkan hasil, La Pulga tak lama lagi bakal datang ke Paris.
Konfirmasi Sultan Qatar
Lewat akun Twitter pribadinya, Khalid bin Hamad bin Khalifa Al-Thani pada Sabtu (7/8/2021) dini hari WIB mengunggah kabar terkini dari internal PSG soal perekrutan Messi.
"Negosiasi secara resmi sudah selesai. Dan diumumkan nanti," tulis Khalid disertai foto Messi berseragam PSG hasil dari edit visual.
Perlu diketahui, Khalid adalah adik dari Emir Qatar, Tamim bin Hamad Al Thani, yang sekaligus merupakan pemilik dari Oryx Qatar Sports Investments, perusahaan induk PSG.
Negotiations are officially concluded. And announce later #Messi #Paris_Saint_Germain pic.twitter.com/BxlmCfARII
— خلـــيفة بـــن حمـــد آلــ ثانــــــي (@khm_althani) August 6, 2021
Messi di PSG
Di PSG, Messi kabarnya mendapat kontrak berdurasi dua tahun dengan opsi perpanjangan selama setahun. La Pulga akan menerima gaji 40 juta euro atau 679 miliar rupiah per tahun.
Lebih lanjut, Messi diyakini menolak untuk mengambil alih nomor punggung 10 di PSG dari mantan rekannya di Barcelona, Neymar yang saat ini menjadi sang empunya nomor tersebut.
Hal ini cukup mengejutkan mengingat nomor punggung 10 sudah sangat identik dengan Messi, baik di Barcelona maupun di tim nasional Argentina.
Sebagai gantinya, Messi diklaim lebih memiluih untuk menggunakan nomor punggung 19, nomor yang juga pernah ia pakai di Barcelona sebelum beralih ke nomor 10.
Sumber: Twitter @khm_althani
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lah, PSG Bantah Sudah Sepakat dengan Messi
Liga Eropa Lain 7 Agustus 2021, 19:14
-
Wow, Segini Nominal Kontrak Lionel Messi di PSG
Liga Eropa Lain 7 Agustus 2021, 16:45
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR