
Bola.net - Atlet panjat tebing Indonesia, Desak Made mendapatkan situasi yang kurang menyenangkan di nomor speed putri di Le Bourget Venue, Paris, Senin (5/8/2024). Kemenangannya harus ditangguhkan karena kesalahan teknis.
Desak merupakan salah satu wakil Indonesia di cabor panjat tebing putri. Di pertandingan kualifikasi ini, ia berhadapan dengan wakil prancis, Capucine Viglione.
Di pertandingan ini, Made terlihat unggul atas sang lawan. Ia berhasil mencatatkan waktu di bawah tujuh detik, sementara lawannya hanya mencatatkan 7,53 detik.
Namun sayang kemenangan Desak harus ditangguhkan. Karena terjadi kesalahan teknis pada prosesnya.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kesalahan Teknis
Pada proses lomba, terjadi kesalahan teknis pada mesin pencatat waktu milik Desak.
Desak sudah memencet tombol pencatat waktu tersebut. Namun bukannya berhenti, catatan waktu Desak terus berjalan.
Alhasil Desak mempertanyakan situasi ini kepada panitia. Panitia kemudian memeriksa situasi tersebut dan ternyata memang ditemukan kesalahan teknis.
Tanding Ulang
Akibat kesalahan teknis tersebut, Desak harus melakukan tanding ulang melawan Capucine Viglione. Kali ini, Desak mampu memastikan kemenangannya.
Ia mencatatkan waktu 6.52 detik di lane A, sementara di Lane B ia mencatatkan waktu sekitar 6.45 detik.
Alhasil kemenangan ini menjadi modal berharga untuk babak eliminasi nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Siaran Langsung Panjat Tebing Olimpiade Paris 2024 di Vidio Hari Ini
Olahraga Lain-Lain 5 Agustus 2024, 17:32
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR